Jakarta (ANTARA) - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan meminta Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT) banyak mengembangkan inovasi hingga tahap eksekusi, bukan hanya model, sehingga dapat bermanfaat untuk banyak orang.
"Saya minta inovasi-inovasi yang sudah diciptakan semacam ini untuk terus dikembangkan. Inovasi untuk pertahanan keamanan, pangan, dan energi ini harus kita dorong. Seperti drone, jangan cuma model saja, tapi sampai tahap eksekusi. Kalau desain sudah ada, harus dimanfaatkan, terkait kamera boleh cari, dibeli di mana itu silahkan," kata Luhut saat menghadiri HUT ke-43 BPPT secara virtual di Jakarta, Senin.
Baca juga: Luhut minta implementasi pemberlakuan PPKM Darurat di sektor industri diperketat
Luhut mengapresiasi teknologi yang diciptakan BPPT untuk menuju Indonesia Emas, seperti artificial intelligence, 6G mobile network, auto vehicle, industrial robot, hingga service robot pada jenis pengembangan lifestyle improvement.
Sementara, pada jenis penelitian terkait pelestarian lingkungan, BPPT menciptakan kendaraan energi baru, renewable and biodegradable plastics material, solid state batteries, nanomaterials, dan blockchain.
Baca juga: Luhut minta pengadaan dan penambahan oksigen untuk pasien COVID-19 dipercepat
Luhut menambahkan dengan hadirnya Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), diharapkan BPPT dapat berkolaborasi untuk melakukan riset lebih baik lagi.
"Dengan adanya BRIN, harus lebih maju melanjutkan dan mengembangkan riset yang ada, bukan malah mundur," tukas Luhut.
Baca juga: Luhut perintahkan Polri untuk tindak tegas para pelaku yang naikkan harga obat
Luhut menyampaikan di usianya yang ke-43, BPPT menjadi institusi yang matang, sehingga harus berkarya lebih baik lagi ke depannya
"Dan saya melihat selama hampir enam tahun saya banyak berhubungan dengan BPPT, saya kira BPPT ini makin baik dan makin dewasa. Jadi harus memainkan peran penting ke depan," pungkas Luhut.
Baca juga: Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut ajak Apkasi turut majukan ekonomi nasional
Berita Lainnya
Mensos-Menko Pemberdayaan Masyarakat percepat nol kemiskinan ekstrem di Indonesia
18 December 2024 17:19 WIB
Kemenag berhasil raih anugerah keterbukaan informasi publik
18 December 2024 17:00 WIB
Dokter menekankan pentingnya untuk mewaspadai sakit kepala hebat
18 December 2024 16:37 WIB
Indonesia Masters 2025 jadi panggung turnamen terakhir The Daddies
18 December 2024 16:28 WIB
Menko Pangan: Eselon I Kemenko Pangan harus fokus pada percepatan swasembada pangan
18 December 2024 16:13 WIB
ASEAN, GCC berupaya perkuat hubungan kerja sama kedua kawasan
18 December 2024 15:57 WIB
Pramono Anung terbuka bagi parpol KIM Plus gabung tim transisi pemerintahan
18 December 2024 15:51 WIB
Pertamina berencana akan olah minyak goreng bekas jadi bahan bakar pesawat
18 December 2024 15:12 WIB