Jakarta (ANTARA) - Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Arsjad Rasjid berharap kalangan swasta bisa melakukan pengadaan vaksin COVOD-19 secara mandiri.
Menurut Arsjad, pengadaan vaksin secara mandiri akan dapat mendukung target percepatan vaksinasi nasional.
"Kami ingin menggenjot Vaksinasi Gotong Royong dan kita harap dukungan pemerintah bagaimana ke depannya kita bisa lakukan pengadaan dan Vaksin Gotong Royong sendiri. Karena kita enggak jual, kita beli untuk pekerja kita. Harapannya nanti prosesnya pun bisa kita lakukan sendiri," katanya dalam konferensi pers virtual yang dipantau dari Jakarta, Rabu.
Baca juga: Stok vaksin kosong, Bupati Meranti sindir kinerja Pemprov Riau
Dengan melakukan pengadaan vaksin mandiri, maka dana pemerintah untuk program vaksinasi akan bisa dialihkan untuk penanganan masalah sosial di Tanah Air.
Selain itu Arsjad menegaskan Vaksinasi Gotong Royong merupakan upaya pengusaha untuk membantu meringankan beban pemerintah untuk program vaksinasi nasional.
Perusahaan melakukan vaksinasi terhadap karyawan, keluarga karyawan, dan pihak terkait, untuk mempercepat vaksinasi nasional sehingga target kekebalan kelompok bisa tercapai.
Kendati demikian, Arsjad mengakui Vaksinasi Gotong Royong memang menghadapi banyak hambatan dalam realisasi di lapangan.
"Vaksinasi Gotong Royong memang banyak hambatan, pertama dari pengadaan vaksin itu sendiri karena kita kompetisi dengan negara-negara lain," ujarnya.
Baca juga: Riau kembali dikirimi 40 ribu vaksin
Lebih lanjut Arsjad menjelaskan untuk bisa mempercepat Vaksinasi Gotong Royong, kini perusahaan atau UMKM yang tidak memiliki sentra vaksinasi mandiri pun bisa melakukan vaksinasi di Kimia Farma.
"Itu dilakukan untuk mempercepat Vaksinasi Gotong Royong," katanya.
Baca juga: Pekanbaru berlakukan sertifikat vaksin syarat transportasi Sei Duku
Berita Lainnya
Menag akan batasi perjalanan dinas seluruh jajarannya
15 November 2024 17:12 WIB
PLN dorong mahasiswa perguruan tinggi di Riau berinovasi kembangkan teknologi kendaraan listrik
15 November 2024 16:49 WIB
Rasa autentik rempah khas Indonesia di Vientiane, Laos
15 November 2024 16:15 WIB
Presiden Prabowo sampaikan tekad Indonesia lakukan hilirisasi sumber daya
15 November 2024 15:25 WIB
Reses DPD RI ke Riau, harapkan BRK Syariah terus berkontribusi bagi masyarakat
15 November 2024 14:58 WIB
Erupsi Gunung Lewotobi, 29.323 penumpang di Soetta batal terbang
15 November 2024 14:42 WIB
PPN 12 persen, ekonom minta pemerintah agar buat kebijakan pro daya beli
15 November 2024 14:16 WIB
Dekranasda Riau gelar lomba motif tenun dan batik khas Riau, ini pesan Zuliana Rahman Hadi
15 November 2024 14:10 WIB