Jakarta (ANTARA) - Penyanyi Britney Spears akhirnya buka suara menanggapi dokumenter berjudul "Framing Britney Spears" yang sempat kontroversial dan merasa malu dengan sorotan yang diberikan kepada dirinya lewat dokumenter garapan New York Times itu.
Mengutip Billboard, Rabu, Meski mengaku belum menonton dokumenter itu, ia merasa dirinya terbebani dan sering menangis selama dua pekan akibat merasa dihakimi.
Baca juga: MAMAMOO perpanjang kontrak di agensi RBW Entertaintment
Lewat instagramnya ia mengunggah pendapatnya mengenai dokumenter itu dengan disertai video dirinya menari diiringi lagu dari Band Aerosmith “Crazy”.
“Saya menangis dua minggu dan saya masih menangis beberapa kali!!! Saya melakukan yang saya bisa. Baik dalam spiritualitas, dan mencoba untuk menjaga kebahagiaan, dan cinta untuk diri saya sendiri!!!! Setiap hari menari membawa kebahagiaan untuk saya!!!! Saya disini bukan untuk menjadi sempurna. Sempurna itu membosankan, saya disini untuk membagikan kebaikan!!!,”kata Britney dalam keterangan instagramnya yang diunggah, Selasa.
Ia merasa dirinya dihakimi dan menjadi sorotan sepanjang hidupnya.
Britney merasa dirinya perlu menari untuk merasakan bebas dan hidup sebagai individu.
Ia pun bahkan terbuka mengenai hidup di bawah sorotan media karena merasa dipermalukan meski demikian ia tetap merasa harus melanjutkan hidupnya.
Dokumenter “Framing Britney Spears” ditayangkan di FX dan Hulu dan menyebabkan munculnya kesan negatif dari pengawasan konservatif yang dialami oleh penyanyi berusia 39 tahun itu.
Baca juga: Seorang wanita membawa pisau coba masuk ke rumah rapper Drake di Kanada
Baca juga: Grup idola BTS rilis e-book "Connect, BTS" rayakan proyek seni global
Penerjemah: Livia Kristianti
Berita Lainnya
Nelayan di Flores Timur NTT mulai lakukan aktivitas memancing
16 November 2024 14:01 WIB
Prototipe wahana berawak penjelajah Bulan milik China di tahap pengembangan awal
16 November 2024 13:47 WIB
Studi menunjukkan berjalan kaki diklaim dapat tingkatkan harapan hidup
16 November 2024 13:39 WIB
Film "Ambyar Mak Byar" telah merilis teaser poster terbaru
16 November 2024 13:28 WIB
Ribuan warga kibarkan bendera Indonesia dan Palestina di Perairan Selat Sunda
16 November 2024 13:18 WIB
Presiden Vietnam yakin Indonesia akan unggul di kepemimpinan Prabowo Subianto
16 November 2024 13:05 WIB
Dokter: Air minum dalam kemasan galon tidak menyebabkan kemandulan pria
16 November 2024 13:00 WIB
UNIFIL sebut markasnya dihantam sebuah peluru artileri di Lebanon selatan
16 November 2024 12:45 WIB