Pekanbaru (ANTARA) - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Riau mengungkapkan hingga saat inihingga saat ini tercatat total luas lahan yang terbakar sudah mencapai 811,16 hektare dan masihada beberapa titik kebakaran lahan yang dalam proses pemadaman dan pendinginan.
"Sekarang masih dalam proses pemadaman, baik melalui Satuan Tugas darat maupun udara," kataKepala Bidang Kedaruratan BPBDProvinsi Riau,Jim Ghafurdi Pekanbaru, Senin.
Tiga yang masih pemadaman diantaranya adalah di desa Teluk Lancar, Klemantan, Bengkalis. Selanjutnya di Kecamatan Kuala Kampar dan Teluk Meranti, Kabupaten Pelalawan.
Saat ini untuk kebakaran lahan di Desa Teluk Lancar Bengkalis masih dalam proses pemadaman melalui jalur darat.
Informasi terakhir, titik api tinggal sedikit lagi yang masih hidup dan sebagian besar sudah berhasil dipadamkan.
BPBD Provinsi Riau katanya langsung turun ke lapangan untuk membantu petugas dari BPBD bengkalis. Selain itu masyarakat peduli api melakukan proses pemadaman.
"Begitu juga dengan di Kuala Kampar dan Teluk Meranti juga masih dalam proses pemadaman," ujarnya.
Baca juga: Kelompok tani Riau diprioritaskan dibantu alat berat cegah Karhutla, begini prosedurnya
Baca juga: Ada sembilan orang tersangka pembakar lahan di Riau
Berita Lainnya
Jaga suhu politik dan cegah karhutla, Polsek Kandis temui tokoh masyarakat
29 October 2024 11:43 WIB
BBMKG: Terpantau 28 titik panas di sejumlah wilayah Sumatera Utara
28 October 2024 17:01 WIB
72 titik panas terpantau Riau, asap karhutla mulai tercium
28 October 2024 14:18 WIB
Gunung Semeru alami erupsi lagi dengan letusan hingga 800 meter
28 October 2024 12:09 WIB
Pemerintah pastikan pengendalian kebakaran hutan dan lahan terutama wilayah prioritas
24 October 2024 17:01 WIB
Pemkab Siak gelar apel kesiapsiagaan antisipasi bencana alam banjir dan karhutla
17 October 2024 17:24 WIB
Mahasiswa baru di Unilak belajar tanggulangi karhutla dari PT Arara Abadi
09 October 2024 15:30 WIB
25 hektare lahan di Kubu Rohil terbakar
23 September 2024 21:03 WIB