Aceh Besar (ANTARA) - Dinas Pertanian Kabupaten Aceh Besar mencatat luas areal persawahan mengalami kekeringan di daerah setempat sekitar 800 hektare yang tersebar di tiga kecamatan.
"Sawah milik petani yang terancam gagal panen akibat kekeringan masih bisa diselamatkan dengan memenuhi kebutuhan air dengan metode pompanisasi," kata Kadis Pertanian Aceh Besar Jakfar di Aceh Besar, Sabtu.
Baca juga: Lima desa di Kabupaten Rote Ndao alami kesulitan air akibat kekeringan
Ia menjelaskan areal sawah yang paling luas mengalami kekeringan yakni tersebar di Kecamatan Kuta Cot Glie dengan luas sekitar 600 hektare dan sisanya tersebar di Seulimuem dan Baitussalam.
Ia mengatakan untuk mengatasi kekeringan tersebut, pihaknya menggunakan metode pompanisasi pada daerah-daerah yang memiliki sumber air.
"Salah satu langkah yang kita ambil adalah membantu ketersediaan air dengan pompanisasi yang mesinnya dibantu dari provinsi dan kabupaten," katanya.
Menurut dia, Kementerian Pertanian telah meninjau langsung ke areal persawahan milik petani yang mengalami kekeringan tersebut.
"Beliau nantinya akan membantu mesin pompanisasi permanen guna mengoptimalkan area persawahan guna meningkatkan produksi dan menyejahterakan petani di daerah setempat,” katanya.
Ia menambahkan sawah yang mengalami kekeringan tersebut merupakan sawah tadah hujan dan pihaknya akan mengevaluasi kembali jadwal tanam guna mengantisipasi kerugian petani akibat kekeringan.
Baca juga: BMKG nyatakan Indonesia bagian selatan kemarau, wilayah ekuator berpotensi hujan tinggi
Baca juga: BMKG prediksi Riau alami puncak kemarau pada Juli dan Agustus
Pewarta: M Ifdhal
Berita Lainnya
Kemenekraf berkolaborasi untuk bantu promosikan produk kreatif
19 December 2024 14:52 WIB
Mengapa tidur menggunakan lensa kontak dapat bahayakan mata, begini penjelasannya
19 December 2024 13:25 WIB
Erick Thohir beberkan hasil transformasi sepak bola Indonesia ke FIFA
19 December 2024 13:18 WIB
Mendikdasmen dorong agar kegiatan pembelajaran tak terbatas di sekolah
19 December 2024 13:00 WIB
Saat Natal dan Tahun Baru, kelurahan-kecamatan di Jaksel diingatkan untuk gandeng aparat
19 December 2024 12:39 WIB
Presiden Prabowo bertemu PM Pakistan bahas kerja sama ekonomi dan perdagangan
19 December 2024 12:05 WIB
Warga Gaza dambakan perdamaian dan kehidupan normal
19 December 2024 12:00 WIB
Film "Perang Kota" akan jadi penutup festival film Rotterdam, Belanda ke-54
19 December 2024 11:38 WIB