Jakarta (ANTARA) - Prilly Latuconsina meluncurkan lagu baru berjudul "Apa Lagi" yang berkolaborasi dengan komposer Andi Rianto.
Dalam keterangan resminya, Selasa, lagu "Apa Lagi" telah dikerjakan oleh Prilly Latuconsina dan Andi Rianto pada penghujung tahun 2020 lalu.
Baca juga: Adele rayakan kesuksesan satu dekade dari album "21"
Lagu ini menceritakan tentang seorang yang berusaha untuk menjadi sosok yang dicintai oleh pasangannya namun usahanya tak pernah dilihat.
Andi Rianto mengemas musik lagu ini dengan arasemen piano yang menggambarkan kesedihan dan emosi dari lagu tersebut.
Melalui lagu ini, Prilly dan Andi Rianto pun berharap dapat mengisi dan meramaikan belantika musik Indonesia tahun ini dan menyuarakan keresahan emosi sehingga pendengarnya bisa merasa terwakilkan dalam emosi yang dikemas lagu ini.
Lagu "Apa Lagi" dari Prilly Latuconsina dan Andi Rianto dapat didengarkan melalui berbagai layanan musik digital mulai tanggal 22 Januari 2021.
Baca juga: Album "BE (Essential Edition)" BTS rilis pada 19 Februari
Baca juga: HyunA rilis album baru dan akhiri masa rehatnya setahun pekan depan
Pewarta: Yogi Rachman
Berita Lainnya
UNIFIL berduka atas tewasnya petugas penjaga perdamaian akibat tabrakan di Lebanon
16 November 2024 16:25 WIB
Indonesia mulai integrasikan bioenergi dan CCS guna kurangi emisi karbon
16 November 2024 16:10 WIB
Presiden China Xi Jinping ajak anggota APEC promosikan ekonomi inklusif
16 November 2024 15:57 WIB
Mike Tyson kalah dari Paul Jake dalam pertarungan selama delapan ronde
16 November 2024 15:49 WIB
BPBD DKI sebut genangan banjir rob di Jakarta Utara mulai berangsur turun
16 November 2024 15:25 WIB
Ketua MPR Ahmad Muzani lelang 1 ton sapi untuk disumbangkan korban Gunung Lewotobi
16 November 2024 15:10 WIB
Presiden Prabowo: APEC harus jadi model solidaritas dan kolaborasi Asia Pasifik
16 November 2024 14:49 WIB
Nelayan di Flores Timur NTT mulai lakukan aktivitas memancing
16 November 2024 14:01 WIB