Kecelakaan Maut, Anggota TNI Tewas

id kecelakaan maut, anggota tni tewas

Kecelakaan Maut, Anggota TNI Tewas

Kampar, Riau, (ANTARARIAU News) - Kusmariadi, seorang anggota TNI dari kesatuan Kodim 0313 KPR, dan warga Jalan Kapau Sari, Tangkerang Timur, Kecamantan Tanayan Raya, Kota Pekanbaru, tewas seketika saat terjadi tabrakan maut melibatkan mobil 'superben' yang ditumpanginya kontra sebuah minibus.

Kapolres Kampar, AKBP Trio Santoso, di Kampar, mengatakan, Kecelakaan itu terjadi hari Kamis (22/12) ini, sekitar pukul 06.00 WIB di KM 43 Desa Pulau Tinggi Kecamatan Kampar Timur, Kabupaten Kampar, Provinsi Riau.

"Korban sudah dibawa ke RSUD Pekanbaru. Sementara kedua mobil yang bertabrakan telah diamankan di Mapolsek Kampar," katanya .

Dikatakannya, setelah dilakukan visum, korban dijemput oleh pihak keluarga untuk dimakamkan.

Didampingi Kapolsek Kampar, AKP Mardius Hasan, ia menambahkan, kondisi tubuh korban cukup mengenaskan, karena tubuhnya sempat terjepit, mengakibaktan batok kepalanya pecah.

Awal kejadiannya, menurut hasil temuan petugas, mobil 'superben' dan minibus tersebut beriringan dari arah Bangkinang menuju Pekanbaru dengan kecepatan tinggi.

Posisi 'superben' berada di belakang minibus yang tengah melaju. Kemudian, 'superben' ini memotong minibus tersebut.

Tepat di tempat kejadian perkara (TKP) di Desa Pulau Tinggi, Kampar Timur, 'superben' yang dikemudikan sopir bernama Robi, tak bisa 'menyalib' minibus.

Akibatnya Robi terkesan kehilangan kendali, lalu menabrak bagian sebelah kanan belakang minibus yang dikemudikan Hotman Siregar.

Dalam situasi goncangan sangat kuat, para penumpang menjadi histeris dan salah satu penumpang di sebelah kiri badan 'superben', yakni Kusmariadi, langsung terjepit.

Saat itu juga, diketahui bagian kepalanya mengeluarkan darah segar yang mengucur dengan deras.

"Korban langsung dilarikan ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Pekanbaru untuk mendapatkan pertolongan," ujar Kapolres Kampar, AKBP Trio Santoso.

Dari identitas yang ditemukan, lanjutnya, diketahui korban merupakan seorang aggota TNI.

"Pihak kepolisian sudah menghubungi kesatuan dari korban, yakni Kodim 0313 KPR," jelas Trio Santoso.