Washington (ANTARA) - Angka kematian akibat virus corona jenis baru, COVID-19, di seluruh Amerika Serikat telah mencapai 37.202, menurut penghitungan pada Sabtu (18/4).
Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat (CDC) mencatatkan 37.202 kematian, termasuk 1.759 kematian baru.
Baca juga: Tangani COVID-19, Alfedri rasionalisasi 50 persen anggaran OPD dan galang donasi
Selai itu, CDC mengungkapkan ada 720.630 kasus virus corona, yaitu penambahan sebanyak 29.916 kasus dari jumlah sebelumnya.
Penghitungan CDC mengenai kasus penyakit pernapasan itu dilaporkan pada Sabtu pukul 16.00 EDT(Minggu, 19/4, pukul 03.00 WIB).
Data CDC tersebut tidak mewakili jumlah kasus yang dilaporkan oleh masing-masing negara bagian. Penghitungan yang dilaporkan selama akhir pekan tersebut merupakan jumlah awal dan akan diperbarui pada Senin.
Baca juga: 14 PDP Pekanbaru meninggal, termasuk bayi usia satu hari
Baca juga: Cegah Penyebaran COVID-19, Kapolres Bengkalis imbau masyarakat patuhi anjuran pemerintah
Pewarta : Asri Mayang Sari
Berita Lainnya
Mensos-Menko Pemberdayaan Masyarakat percepat nol kemiskinan ekstrem di Indonesia
18 December 2024 17:19 WIB
Kemenag berhasil raih anugerah keterbukaan informasi publik
18 December 2024 17:00 WIB
Dokter menekankan pentingnya untuk mewaspadai sakit kepala hebat
18 December 2024 16:37 WIB
Indonesia Masters 2025 jadi panggung turnamen terakhir The Daddies
18 December 2024 16:28 WIB
Menko Pangan: Eselon I Kemenko Pangan harus fokus pada percepatan swasembada pangan
18 December 2024 16:13 WIB
ASEAN, GCC berupaya perkuat hubungan kerja sama kedua kawasan
18 December 2024 15:57 WIB
Pramono Anung terbuka bagi parpol KIM Plus gabung tim transisi pemerintahan
18 December 2024 15:51 WIB
Pertamina berencana akan olah minyak goreng bekas jadi bahan bakar pesawat
18 December 2024 15:12 WIB