Pekanbaru (ANTARA) - PT. Chevron Pacific Indonesia (PT CPI) memperketat pemeriksaan kunjungan para tamu ke area kerjanya guna terus memantau situasi perkembangan pandemi COVID-19 menggunakan panduan dari otoritas kesehatan nasional maupun internasional.
"Prioritas utama kami adalah kesehatan dan keselamatan seluruh karyawan, keluarga dan mitra kerja. Perusahaan juga meminimalisasi perjalanan bisnis maupun pribadi, terutama ke negara atau wilayah yang terdampak," kata Sonitha Poernomo, Manager Corporate Communications PT CPI di Pekanbaru, Rabu.
Kegiatan operasional PT CPI saat ini tetap berjalan normal. Meski demikian, PT CPI telah membentuk sebuah gugus tugas untuk memimpin koordinasi upaya pencegahan yang diperlukan guna mengurangi risiko paparan wabah COVID-19 di lingkungan perusahaan.
PT CPI menjalankan prosedur skrining bagi seluruh pekerja dan tamu yang memasuki fasilitas Perusahaan. Selain menggunakan alat pengukur suhu tubuh, seluruh pekerja dan tamu diwajibkan mengisi Formulir Deklarasi Kesehatan dan Perjalanan secara daring (online). Formulir tersebut berisikan pernyataan riwayat perjalanan dalam 14 hari terakhir dan tidak mengalami gejala flu, batuk maupun gangguan pernapasan.
Untuk meningkatkan kesadartahuan di internal perusahaan, PT CPI juga memberikan tips perilaku hidup bersih dan menyampaikan perkembangan informasi terkini terkait COVID-19 secara regular. Kegiatan atau acara yang melibatkan orang dalam jumlah besar juga diminimalisasi. Upaya tersebut dilakukan untuk meminimalisasi risiko paparan COVID-19 di lingkungan kerja.
Tips perilaku hidup bersih di antaranya mencuci tangan selama 20 detik, jangan menyentuh wajah sebelum cuci tangan, dan tidak masuk kantor apabila mengalami gejala flu. Gedung-gedung perkantoran dan ruang pertemuan di lingkungan Perusahaan juga dilengkapi cairan antiseptik pembersih tangan.
Baca juga: Pakar eksplorasi dan psikolog Chevron berbagi ilmu ke mahasiswa UIR
Baca juga: PT CPI -- LAM Riau kerjasama bangun sentra ekonomi kreatif
Berita Lainnya
Kerjasama penguatan vokasi PHR-PCR di Riau berjalan sukses
23 November 2022 9:04 WIB
Pusat digitalisasi dan inovasi PHR dukung peningkatan produksi Blok Rokan
08 August 2022 14:25 WIB
Hingga Mei, PHR WK Rokan berhasil bor 145 sumur baru
13 May 2022 15:18 WIB
Digitalisasi dorong efisiensi dan produktivitas PHR WK Rokan
11 May 2022 7:48 WIB
Didukung PHR, Sentra Budaya-Ekonomi Kreatif Melayu Riau hadir di Bandara SSK II
12 April 2022 16:11 WIB
Dorong kemandirian warga Sakai, PHR WK Rokan serahkan bantuan sapi
29 December 2021 11:42 WIB
Ini hasil 100 hari kerja WK Rokan
16 November 2021 17:13 WIB
Pemerintah targetkan produksi WK Rokan 200.000 barel/hari
15 October 2021 6:47 WIB