Raih juara III MTQ Riau, Bupati Rohil silaturahmi bersama kafilah

id MTQ,mtq rohil

Raih juara III MTQ Riau, Bupati Rohil silaturahmi bersama kafilah

Bupati Rohil, Suyatno didampingi istri Wan Mardiana, Wakil Bupati Jamiludin, Sekretaris Daerah Surya Arfan memberikan ucapan selamat kepada peserta MTQ dalam acara silaturahmi bersama kafilah di Bagansiapiapi, Senin (2/12/2019). (ANTARA/Dedi Dahmudi)

Rokan Hilir (ANTARA) - Bupati Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), Suyatno menggelar acara silaturahmi bersama kafilah usai meraih juara umum III di ajang Musabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) ke-XXXVIII tingkat Provinsi Riau yang dilaksanakan di Kota Bangkinang, Kabupaten Kampar.

"Hari ini saya menerima kehadiran kafilah kita yang baru saja melaksanakan perlombaan MTQ Riau ke-38 di Kampar. Dari hasil laporan oleh Pak Kemenag kita mendapat juara III. Sementara juara I diraih Kampar dan juara II Bengkalis, RohilAlhamdulillah masuk tiga besar," kata Suyatno usai menggelar silaturahmi bersama kafilah di kediamannya Jalan Madrasah, Bagansiapiapi, Senin.

Bupati berharap ke depan jangan putus asa dengan perolehan juara III dan tentunya harus memberikan semangat, motivasi lagi kepada para peserta MTQ. Karir mereka itu masih panjang, karena diusia belia itu masih panjang.

"Nah, pembinaan-pembinaan terhadap anak-anak kita itu perlu kita lakukan dan kita tingkatkan. Saya yakin ke depan insya Allah nanti anak-anak kita bisa lebih hebat lagilah. Bayangkan saja tadi ada satu orang anak kita 500 hadis yang dihafal, ini sangat luar biasa. Berarti Rohil ini mampu," ujar Suyatno.

"Tahniah dan selamat kepada peserta MTQ Riau yang berasal dari Kabupaten Rohil. Kita doakan semuanya dalam keadaan sehat wal'afiat, bisa kembali ke kampung halamannya masing-masing, mana yang sekolah kembali ke sekolahnya," lanjut dia.

Bupati menambahkan, bagi peserta Rohil yang telah meraih juara satu nanti akan bergabung dengan Provinsi Riau untuk mengikuti MTQ tingkat Nasional 2020 di Sumatera Barat.

"Tentunya kita harus memberikan dorongan, semangat lagi kepada anak-anak kita. Saya minta kepada LPTQ di bawah pembinaan Pak Kemenag agar anak-anak kita yang akan bergabung dengan Riau itu dari sekarang harus dibina terus, harus kita latih. Dan kalau perlu kita datangkan pelatih dari luar gitu, biar anak-anak kita lebih mapan lagi," kata Suyatno.

Turut hadir dalam acara itu Wakil Bupati Rohil Jamiludin, Sekretaris Daerah Surya Arfan, Ketua Tim Penggerak PKK Wan Mardianadan Wakil Ketua Nur Ainun, Kepala Kantor Kemenag Rohil Agustiar, para Kepala Organisasi Perangkat Daerah setempat, serta undangan lainnya.

Baca juga: Pembukaan MTQ ke-49 Kabupaten Inhil tuai pujian Sekdaprov Riau

Baca juga: Macet parah sambut pembukaan MTQ ke-49 tingkat Kabupaten Inhil Tahun 2019