150 petugas mulai lipat surat suara untuk Pemilu di Dumai

id kpu dumai,pelipatan surat suara,surat suara pemilu 2019,pemilu 2019

150 petugas mulai lipat surat suara untuk Pemilu di Dumai

KPU Dumai Masih Belum Mendapatkan Masukan Dan Tanggapan Masyarakat Terhadap 413 DCS DPRD (Antaranews)

Dumai (ANTARA) - Komisi Pemilihan Umum Kota Dumai memulai proses pelipatan dan pemilahan 928.302 lembar surat suara Pemilu April 2019 dengan mempekerjakan 150 petugas yang dibagi 30 kelompok, Selasa.

Ketua KPU Dumai Darwis menyebut, proses pelipatan dan pemilahan kertas suara untuk pemilihan presiden dan legislatif itu ditarget selama sepuluh hari, dan berlokasi di gudang penyimpanan logistik di Jalan Soekarno Hatta Dumai.

"Hari ini dimulai pelipatan dan penyortiran surat suara pemilu serentak hingga sepuluh hari kedepan," kata Darwis pada wartawan.

Baca juga: Pekanbaru terima 2,6 juta surat suara

Diketahui, surat suara yang dilipat dan disortir terdiri, surat suara pemilhan Presiden Wakil Presiden, DPD, DPR RI Dapil Riau 1, DPRD Provinsi Dapil Riau 5 dan DPRD Kota Dumai Dapil 1-4.

Dijelaskan, usai kegiatan pelipatan dan pemilahan surat suara ini, KPU selanjutnya akan melakukan koreksi terhadap hasil penyortiran dan pelipatan surat suara tersebut.

Pekerja KPU juga akan melakukan pelipatan surat suara tambahan yang sudah didistribusikan pada Kamis (7/3), untuk mengantisipasi jika terjadi pemungutan suara ulang.

"Setiap surat suara yang rusak baik robek maupun terkena tinta sehingga menyebabkan timbul tanda, maka akan dipisahkan sebagai surat suara rusak atau cacat," sebut Darwis.

Baca juga: 1.609.697 surat suara tiba di Rokan Hulu

Sementara, Komisioner Badan Pengawas Pemilihan umum (Bawaslu) Kota Dumai Supratman menyatakan, selama proses pelipatan dan pemilahan, petugas akan mengawasi dan memantau agar tidak terjadi kesalahan.

"KIta akan terus pantau proses pelipatan dan penyortiran surat suara ini supaya tidak ada kendala yang dapat menghambat proses pemilihan nanti," kata Supratman.

Dia mengingatkan agar petugas yang ditunjuk KPU untuk teliti dan cermat serta selektif dalam melaksanakan proses pelipatan dan penyortiran surat suara yang akan digelar di 840 tempat pemungutan suara di Kota Dumai, danPemilu serentak 2019 di Dumai diikuti pemilih tetap 181.093 jiwa tersebar di 33 kelurahan dan tujuh kecamatan dengan 840 TPS. .

Sebelumnya, KPU Dumai telah menerima distribusi sebanyak 928.302 lembar surat suara dikemas rapi dalam 1.583 kotak yang diantar menggunakan dua armada truk, dan langsung disimpan di gudang logistik, dan 4.200 kotak suara berbahan karton, saat ini sudah terbentuk dan tersusun rapi di gudang penyimpanan, dengan penjagaan polisi.

Baca juga: Terkait Surat Suara Pilpres dicoblos, Presiden Jokowi: Ini kan hoaks

Baca juga: Dipolisikan karena hoaks surat suara, Andi Arief: lucu bener negeri ini