BPJS Ketenagakerjaan Panam Bagi Hadiah Peringati Hari Pelanggan

id bpjs ketenagakerjaan, panam bagi, hadiah peringati, hari pelanggan

BPJS Ketenagakerjaan Panam Bagi Hadiah Peringati Hari Pelanggan

Pekanbaru (Antarariau.com) - Sebagai bentuk apresiasi dan turut merayakan peringatan hari pelanggan BPJS Ketenagakerjaan Pekanbaru, Cabang Panam membagikan hadiah souvenir menarik kepada pengunjung yang datang di Kantor Pelayanan Jalan Subrantas, Kamis pagi.

"Hari pelanggan nasional kita ikut merayakan sebagaimana yang ditentukan.

Kami membuat suatu hal yang berbeda," kata Kepala Cabang BPJS Ketenagakerjaan Pekanbaru, Panam Wisnu Eko Prihartono di Pekanbaru, Kamis.

Wisnu Eko Prihartono menjelaskan BPJS Ketenagakerjaan Panam merayakan hari pelanggan selama tiga hari mulai 3-5 September 2018.

Kenapa hari pelanggan selalu diperingati sambung dia, tujuannya menjaga hubungan baik dengan pelanggan. Sebab pihaknya sadar bahwa standar pelayanan prima sebagai sop yang akhirnya untuk meningkatkan kepesertaan.

"Dengan hari pelanggan kita diingatkan sebagai lembaga negara yang bergerak dibidang jasa sangat erat dengan pelayanan semua produk kita mulai dari program Jaminan Hari Tua, Jaminan Kecelakaan Kerja, Jaminan Kematian dan Jaminan Pensiun," ujarnya Wisnu Eko Prihartono.

Dalam tiga hari peringatan hari pelanggan tahun ini BPJS Ketenagakerjaan Panam lanjut Wisnu pihaknya melakukan aktifitas yang menarik dan menghibur. Diantaranya senam pekerja jaman now yang khusus di ciptakan pihaknya sebelum aktifitas kantor di buka. Lalu menggunakan kostum yang berbeda dari hari biasa.

"Kita juga memberikan kuiz yang sifatnya informatif, misalkan apakah mereka mengetahui program BPJS Ketenagakerjaan, kenapa mereka datang ke BPJS Ketenagakerjaan dan sebagainya," urai Wisnu.

Bagi yang bisa menjawab benar mendapatkan souvenir menarik yang diserahkan langsung oleh kepala cabang.

Selain itu pelanggan selama tiga hari peringatan tersebut disediakan sarapan kopi, teh dan kue kering.

Sementara itu salah satu anggota BPJS Ketenagakerjaan Panam, Imra Wardi (31) warga Jalan Kualu, mengaku kaget saat disuguhi kue dan minuman kopi/teh.

"Saya senang sambil menanti panggilan disuguhi kue dan kopi, heran saja karena gak pernah begini," ujarnya.

Ia yang kini sedang mengurus pencairan Jamsosteknya, merasa terbantu menjadi anggota BPJS Ketenagakerjaan.