Asian Games (Menembak) - Petembak Indonesia Pimpin Kualifikasi 10M Running Target

id asian games, menembak -, petembak indonesia, pimpin kualifikasi, 10m running target

Asian Games (Menembak) - Petembak Indonesia Pimpin Kualifikasi 10M Running Target

Palembang (Antarariau.com) - Petembak Indonesia, M. Sejahtera Dwi Putra memimpin klasmen babak kualifikasi di nomor 10 meter running target putra Asian Games (AG) 2018 di Jakabaring Sport City, Palembang, Sumsel,Kamis.

Petembak 21 tahun ini mengungguli kontestan lainnya pada kualifikasi hari pertama untuk slow target dengan perolehan total 290 poin. Ia hanya terpaut satu poin dengan Durun Xie dari China yang mengumpulkan 289 poin. Petembak 28 tahun ini meraih emas di ganda campuran running target pada Asian Games 2014 di Incheon, Korea Selatan.

Petembak Vietnam, Huu Vuong Ngo berada di posisi tiga dengan 288 poin. Pada nomor ini, Indonesia menurunkan dua petembaknya yakni Irfandi Julio dan Muhammad Sejahtera Dwi Putra.

Namun, Irfandi Julio untuk sementara berada diperingkat 12 dengan perolehan 279 poin.

Sebanyak 13 atlet bersaing dalam babak kualifikasi nomor ini. Pertandingan kualifikasi di nomor ini berlangsung selama dua hari.

Kualifikasi hari kedua akan menggunakan sistem fast target. Kualifikasi hari kedua dan final akan dipertandingkan pada Jumat tanggal 24 Agustus.

Nomor 10 meter running target bukanlah nomor yang populer di Indonesia. Sebabnya, tidak semua daerah memiliki arena ini. Arena untuk running target hanya ada di Jakarta, dan kini ada di Jakabaring Sport City karena dipertandingkan di Asian Games XVIII/2018.

Pertandingan ini intinya adalah petembak diberi kesempatan menembak dengan rifle ke arah target yang bergerak. Pada nomor kali ini, target berjalan pelan. Semakin ke tengah sasaran berhasil ditembak, maka makin besar poin yang dihasilkan oleh petembak.