Memadukan wawasan bisnis yang bervariasi milik Fujitsu dengan perangkat lunak SAP untuk memaksimalkan perjalanan transformasi digital para pelanggan
Jakarta, Indonesia, 5 Juni 2017 - Fujitsu Limited dan SAP SE (NYSE: SAP) hari ini mengumumkan pengembangan kerjasama global mereka untuk menawarkan solusi ERP tingkat lanjut yang beroperasi dengan artificial intelligence (AI) dan IoT.
Fujitsu dan SAP juga berencana untuk mengembangkan layanan cloud berorientasi vertikal bagi dunia industri. Layanan ini akan menjadi persembahan dari Fujitsu dan menjadi simbol dari keahlian Fujitsu di berbagai area industri.
Melalui kesepakatan ini, Fujitsu menjadi salah satu mitra teknologi global pertama SAP untuk berkolaborasi bersama dalam layanan ERP yang cerdas. Kedua perusahaan tersebut bertujuan untuk menawarkan layanan pertama di Jepang dan pasar Asia lainnya, dan selanjutnya berkembang ke Eropa dan Amerika Utara.
Berdasarkan kesepakatan ini, kedua perusahaan bertujuan untuk mengembangkan solusi untuk membantu mempercepat transformasi digital pelanggan mereka, menggabungkan teknologi AI dan IoT masing-masing perusahaan atas dasar solusi SAP ERP, SAP S/4HANA dan platform SAP Leonardo IoT.
Selain menggabungkan pengalaman yang telah didapatnya dalam memberikan layanan kepada pelanggan di berbagai industri, Fujitsu akan mengembangkan dan menyediakan layanan cloud eksklusif yang khusus untuk berbagai industri.
Layanan ini direncanakan berjalan pada Fujitsu Cloud Service K5, layanan cloud Fujitsu, SAP Cloud Platform dan SAP HANA Enterprise Cloud, layanan cloud dari SAP, dan layanan cloud yang ditawarkan oleh perusahaan mitra lainnya, di mana Fujitsu menawarkan one-stop solution yang mencakup semua area, mulai dari platform layanan hingga pengembangan dan operasional aplikasi.
Selain itu, teknisi perangkat lunak Fujitsu rencananya akan ditempatkan di kantor pusat SAP, dengan tujuan untuk memfasilitasi terjadinya pertukaran teknologi reguler antara unit pengembangan kedua perusahaan, sehingga mempercepat pengembangan layanan yang menggabungkan perangkat lunak SAP yang mutakhir dan keahlian spesifik industri Fujitsu.
Melalui inisiatif mereka ke depannya, kedua perusahaan memiliki tujuan utama untuk menawarkan layanan baru di bidang manufaktur yang dimulai pada paruh kedua tahun 2017, dan kemudian berkembang ke industri lain.
Komentar dari Tamio Ishibashi, Executive Vice President, Daiwa House Industry Co., Ltd.
Selaku pengguna sistem yang dibangun Fujitsu berdasarkan solusi ERP SAP, kami menyambut baik penguatan kerjasama antara Fujitsu dan SAP di tingkat global, dan kami berharap transformasi digital kami akan lebih dipercepat melalui penerapan kekuatan kedua perusahaan.
Komentar dari Norihiko Taniguchi, Director and Corporate Executive Officer, SEVP, Head of Business Lines and Global Services Integration Business, Fujitsu Limited
Saya bangga SAP dan Fujitsu akan melanjutkan kolaborasi yang telah kami bangun selama bertahun-tahun melalui sebuah penciptaan bersama yang lebih besar lagi di era transformasi digital ini. Dengan menggabungkan teknologi dan keahlian masing-masing, kami akan dapat mempercepat transformasi digital pelanggan kami.
Komentar dari Arlen Shenkman, EVP, Global Business Development & Ecosystems, SAP
"Kami berharap dapat memperdalam kerjasama kami dengan Fujitsu untuk mendorong transformasi digital secara global. Bersama-sama, kami merencanakan inovasi berdasarkan beberapa solusi andalan SAP dengan tujuan untuk membantu bisnis berjalan sederhana di dunia digital," ungkapnya