Selatpanjang (Antarariau.com) - Wakil Bupati Kepulauan Meranti, Riau, memastikan penyaluran beras keluarga sejahtera (rastra) berkualitas dan tepat sasaran kepada rumah tangga sasaran 2017.
"Diperlukan penyamaan persepsi terkait pengelolaan dan distribusi rastra agar tepat sasaran dan bermanfaat maksimal bagi RTS," kata Wakil Bupati Kepulauan Meranti Said Hasyim melalui surat elektroniknya usai membuka Rapat Koordinasi (Rakor) dan sosialisasi distribusi Rastra di Meranti, Selasa.
Said Hasyim mengemukakan dalam penyaluran Rasta meski selama ini dirasa telah sempurna namun masih tetap memunculkan rasa ketidakpuasan dari RTS, baik dalam hal penjatahan maupun kualitas.
Untuk itu ia menekankan kepada pihak-pihak terkait yang diberikan amanah dapat menunaikan tugas dengan baik.
"Saya berharap tiap tahun ada perbaikan, jangan sampai keluar bahasa tidak adil dari masyarakat," ujarnya.
Ia juga mengingatkan tidak ada lagi masyarakat yang berhak menerima Rastra ternyata tidak mendapat. Sebaliknya yang harus nya tidak menerima justru mendapatkannya.
Karenanya sebut dia penyaluran Rastra tepat sasaran dan berkwalitas perlu pengawasan dari semua stakeholder.
Di depan pihak Bulog dan Dinas Sosial Pemerintan Provinsi Riau, Wabup mengakui sejauh ini penyaluran rastra di Kabupaten Meranti sudah baik.
Namun agar tetap berjalan baik ia berharap pihak Bulog dapat menyalurkan Ratra tepat waktu dan yang tidak kalah penting beras yang diberikan berkualitas baik.
"Kalau penyaluran Rastra dari Bulog juga tepat waktu dan kwalitasnya bagus, masyarakat yang menikmati juga merasa puas," tegasnya.
Ia menambahkan 2017 ini rumah tangga sasaran di Kabupaten Kepulauan Meranti meningkat.
"Untuk Kabupaten Meranti pada 2017 ini penerima mencapai 25 ton meningkat dari 2016 yang hanya 23 ton," urainya.
Peningkatan itu akibat terjadinya penambahan RTS berdasarkan pendataan BPS Riau tahun lalu.
Ia menambahkan dari Rakor tersebut juga diharapkan perlu dilakukan penyempurnaan maka diperlukan kebijaksanaan dari pejabat bersangkutan khususnya Kepala Desa (Kades) yang diberikan amanah untuk menyalurkan.
Ia menilai tak jarang dengan alasan menghidari konflik Kades terpaksa membagi rata jatah Rasta, namun secara aturan kebijakan itu adalah salah karena antara yang berhak dan tidak sama-sama dapat.
"Penyaluran harus tepat sasaran, harus sesuai fakta kondisi real di lapangan," harapnya.
Wabup juga mengingatkan soal pembayaran Rasta kepihak Bulog, itu dinilai penting karena akan mempengaruhi terlambat tidaknya penyaluran.
"Saya harap demi lancarnya penyaluran Rastra pembayaran jangan sampai terlambat," katanya mengakhiri.
Berita Lainnya
Wabup Asmar pastikan hak ASN dan desa dibayarkan pekan depan
09 April 2023 21:41 WIB
Pascapenangkapan Bupati, Wabup Asmar pastikan roda pemerintahan berjalan normal
07 April 2023 20:05 WIB
Pemerintahan Adil - Asmar telah bangun 97,9 KM jalan dan 64 jembatan
25 December 2022 12:10 WIB
Gelar pasukan Ops Lilin, Kapolres Meranti : Sinergitas seluruh pihak sangat diperlukan
22 December 2022 18:24 WIB
Wabup Meranti harap kucuran BKK kurangi kemiskinan di desa
01 December 2022 19:47 WIB
Wabup Meranti ingatkan guru soal etika dan sopan santun anak
31 October 2022 11:01 WIB
Turnamen gasing se-Riau, Wabup Meranti : Semoga jadi ajang hubungan baik masyarakat
16 September 2022 21:40 WIB
Nama Wabup Meranti dicatut di pesan medsos, kepala sekolah jadi sasaran
15 July 2022 18:33 WIB