Pekanbaru (Antarariau.com) - Otoritas Bandar Udara Internasional Sultan Syarif Kasim II Pekanbaru, Provinsi Riau mencatat belum ada penambahan jadwal penerbangan menjelang Tahun Baru Imlek 2568 pada 28 Januari mendatang.
"Hingga saat ini belum ada maskapai yang mengajukan extra flight," kata Officer in Charge (OIC) Bandara SSK II Pekanbaru, Murni kepada Antara di Pekanbaru, Selasa.
Meski begitu, dia mengatakan peningkatan penumpang tetap terjadi menjelang Imlek yang biasanya akan mulai terlihat pada H-7 mendatang.
"Peningkatan ada, tapi tidak sebesar Lebaran, Natal dan Tahun Baru. Kalau Imlek sekitar 3-5 persen," ujarnya.
Ia mengatakan peningkatan jumlah penumpang biasanya akan terjadi di tiga rute penerbangan, seperti Pekanbaru-Batam, Pekanbaru-Jakarta dan Pekanbaru-Medan, sebaliknya.
Lebih jauh, dia menjelaskan saat ini Bandara SSK II Pekanbaru masih mengalami "low season" setelah puncak penerbangan terjadi pada awal tahun lalu.
"Saat ini masih low season setelah ada peningkatan penumpang signifikan pada libur panjang Natal dan Tahun Baru kemarin," tuturnya.
Bandara Internasional SSK II setiap hari melayani sekitar 8.000 orang penumpang pesawat dengan 12 maskapai baik rute domestik maupun internasional dan memiliki frekuensi terbang sekitar 84 kali.
Ke-12 maskapai tersebut melayani rute domestik dan internasional seperti Jakarta, Batam, Medan, Jogjakarta, Dumai, Jambi, Kuala Lumpur, Singapura, dan Malaka.