Rumah Kreatif Cempaka Sudah Bisa Raup Untung Rp120 Juta Setahun

id rumah kreatif, cempaka sudah, bisa raup, untung rp120, juta setahun

Rumah Kreatif Cempaka Sudah Bisa Raup Untung Rp120 Juta Setahun

Pekanbaru, (Antarariau.com) - Usaha industri rumah tangga "Kreatif Cempaka" binaan PT.Chevron Pacific Indonesia yang memproduksi kain, sajadah, tas, baju dan barang kerajinan lainnya sudah bisa meraup keuntungan Rp120 juta lebih per tahun.

"Perolehan keuntungan tersebut berasal dari omset yang diterima rata-rata tiap bulan mencapai Rp10 juta," kata pemilik Galeri Rumah Kreatif Cempaka, Sri Hastuti (43) di Pekanbaru, Minggu.

Menurut Sri, usaha yang beralamat di Kecamatan Rumbai Pesisir, Kota Pekanbaru dirintis sejak tahun 2013 dimulai dengan program pelatihan batik Riau 2012. Modal awalnya relatif kecil namun dia memotivasi dirinya untuk terus mengembangkannya dan kedepan akan dikembangkan lagi dengan program pelatihan daur ulang kertas.

"Usaha ini sukses, dan didukung 15 tenaga kerja, tiap pekerja wajib menguasai semua kreativitas sperti mencanting, menggambar dan mewarnai," ujarnya.

Sedangkan dalam memproduksi batik, katanya, pendampingan tetap dilakukan. Itu dimulai dari pengenalan alat, teknik membatik, hingga pembentukan koperasi sebagai wadah pemasaran.

Dikatakannya aneka kreativitas rumah cempaka yang diproduksi berkisar mulai dari harga Rp125 ribu per helai

hingga Rp675 ribu per helai. Kain itu terdiri dari beragam motif bunga cempaka, pucuk rebung, bunga enggang, tapak manggis, loreng macam, dan durian belah.

"Produksi kemudian bertambah dengan jenis produksi lain menjadi kerajinan berbahan manik-manik, seperti tas, tempattempat tisu, keranjang aqua dan tempat buah," sebutnya.