Langsa, Aceh, (Antarariau.com) - Pimpinan kelompok bersenjata, Nurdin bin Ismail alias Din Minimi menunut agar Pemerintah Provinsi Aceh menyejahterakan rakyat sebagaimana janji politik Gubernur Zaini Abdullah dan Wagub Muzakir Manaf saat kampanye Pilkada 2012.
Din Minimi yang dihubungi wartawan melalui hand phonenya dari Langsa, Selasa menyatakan, dirinya minta agar Pemerintah Aceh serius untuk meningkatkan kesejateraan rakyat, khususnya para janda korban konflik.
Din Minimi yang menyerah setelah dijemput Kepala Badan Intelijen Nasional (BIN) Sutiyoso, Senin Malam di pedalaman Aceh Timur itu merasa kecewa kepada mantan elit Gerakan Aceh Merdeka (GAM) yang saat ini berkuasa, karena kurang memperhatikan masyarakat desa yang sampai saat ini masih banyak yang miskin.
Selanjutnya, Din Minimi juga menuntut kesejahteraan anak-anak yatim piatu korban konflik dan keluarga mantan GAM dijamin oleh pemerintah.
Dia juga meminta Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menyelidiki dugaan penyelewengan dana APBD oleh Pemda Aceh.
Kemudian terkait Pilkada Aceh mendatang, Nurdin berharap ada tim pemantau indenpenden.
Ia juga minta amnesti kepada seluruh anggota kelompoknya yang menyerahkan diri maupun yang sedang menjalani proses hukum.
Sementara itu, Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) Sutiyoso yang sempat hadir di kediaman Din Minimi di Desa Ladang Baro, Kecamatan Julok, Kabupaten Aceh Timur, mengatakan permintaan Din Minimi adalah sebuah kewajaran dan sangat rasional.
"Memang bila merujuk perjanjian damai MoU Helsinki, semua mantan anggota GAM mendapatkan pengampunan pemerintah," terang mantan Gubernur DKI Jakarta itu.
Berita Lainnya
Din Minimi Diberikan Amnesti, Ini Penjelasan Pemerintah Soal Dasar Hukumnya
15 February 2016 14:23 WIB
Kisah Din Minimi Sampai Turun Gunung Menyerahkan Diri
02 January 2016 14:06 WIB
Pengusaha Gelper tuntut legislator perjuangkan kesejahteraan masyarakat
05 September 2019 21:39 WIB
Tuntut Kesejahteraan, Ratusan Nelayan Gelar Demo Di Monas
11 July 2017 11:10 WIB
PKL Pekanbaru Tuntut Kesejahteraan
03 June 2013 18:11 WIB
Mantan Panglima GAM serukan rakyat Aceh bantu Libya
17 September 2023 7:32 WIB
PTPN V jadi role model peremajaan sawit rakyat Aceh
18 November 2022 9:31 WIB
Izin Tak Lengkap Menara Telekomunikasi Disegel Aparat
03 April 2017 15:30 WIB