Dumai, Riau, (Antarariau.com) - Pameran alat utama sistem pertahanan TNI dan Polri yang diadakan Kodim 0320 Dumai, Riau sejak Sabtu(22/8) diserbu masyarakat yang antusias melihat kekuatan persenjataan alat negara tersebut.
Warga Dumai Fernando, Minggu mengakui ajang pameran alutsista ini sangat bermanfaat kepada masyarakat terutama generasi muda agar tumbuh rasa bangga dan bela tanah air.
Karena itu, dia mengaku tak mau kehilangan kesempatan untuk menyaksikan gelar senjata TNI Polri ini untuk mengenalkan dini kepada anak tentang rasa patriotisme dan cinta tanah air.
"Kebetulan hari libur, kita mau mengenalkan kepada anak tentang persenjataan tentara dan polisi agar kelak memiliki rasa bela negara yang tinggi," katanya di Makodim 0320 Dumai, Minggu.
Pameran selama dua hari, Sabtu-Minggu ini resmi dibuka oleh Penjabat Wali Kota Dumai Arlizman Agus, didampingi Komandan Kodim 0320 Dumai Letkol Inv Avkar Mulya dan para pimpinan daerah setempat.
Pantauan, warga tampak antusias menyaksikan pameran dalam rangka HUT Kemerdekaan RI ke 70 tahun 2015 ini bersama keluarga, karena selain bisa melihat dekat persenjataan berat TNI Polri dan prajurit, juga sambil berfoto "Selfie".
"Kita dikasih kesempatan juga untuk memegang senjata tangan, menaiki kendaraan perang dan foto bersama keluarga," kata Warga Dumai Juni.
Komandan Kodim 0320 Dumai Letkol Inv Avkar Mulya mengatakan, selain memperingati hari kemerdekaan RI, pameran yang menghadirkan sejumlah kendaraan militer bersenjata lengkap unsur TNI Polri ini bertujuan juga untuk mempererat hubungan dengan masyarakat.
Diantaranya, rudal Rapier, senjata CIS 50 dan AGL 40 MM buatan Singapura, sejumlah senapan serbu militer, pistol, maket pesawat, tank Panser BTR 40, Aloptik, perahu karet dan lainnya.
"Bertujuan juga untuk menumbuhkan semangat berwawasan kebangsaaan dan bela negara kepada generasi muda dengan harapan pemimpin masa depan dapat memikirkan persenjataan TNI Polri," ungkapnya.
Sedangkan, Pj Wali Kota Dumai Arlizman Agus menyebutkan, kegiatan pameran alutsista merupakan wujud penghargaan kepada para pejuang bangsa dan negara yang telah berkorban jiwa raga merebut kemerdekaan.
"Pemerintah mengapresiasi pameran unjuk kekuatan TNI Polri dalam mengawal NKRI, termasuk mengawal sejumlah objek vital negara seperti kilang minyak pertamina," ujarnya.
Dia berharap, kegiatan ini agar meningkatkan rasa bangga terhadap TNI Polri dan memotivasi generasi muda untuk meneruskan pembangunan di masa mendatang.