BP3AKB Gelar Audiensi Forum Komunikasi Anak

id bp3akb gelar, audiensi forum, komunikasi anak

BP3AKB Gelar Audiensi Forum Komunikasi Anak

Pekanbaru, (Antarariau.com) - Aparat Badan Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Keluarga Berencana (BP3AKB) Kabupaten Indragiri Hilir, Riau mengadakan Audiensi Forum Komunikasi anak dalam rangka untuk mengikuti kegiatan perlombaan yang di adakan oleh Pusat Informasi dan Konseling Remaja (PIK-R) Provinsi Riau di Pelalawan dan Pekanbaru.

Audiensi Forum Komunikasi Anak ini dilakukan dengan Bupati Indragiri Hilir, HM Wardan, yang bertempat di aula kantor Bupati setempat lantai V Tembilahan Selasa (21/4)

"Untuk perlombaan yang di adakan oleh PIK-R di pelalawan kami akan mengirimkan anak-anak yang sekarang dalam persiapan latihan," kata Kepala BP3AKB Jamilah, di Tembilahan, Kamis.

Dia mengungkapkan bahwa kegiatan yang akan diperlombakan di pelalawan nanti antara lain adalah lomba pentas seni, lomba desain tiga dimensi, lomba berbalas pantun, lomba tari, puisi dan penyuluhan.

"Sedangkan untuk perlombaan yang di gelar oleh Forum Anak Nasional di Pekanbaru yang akan di laksanakan pada 30 April mendatang, kami akan mengirim sekitar 18 orang anak untuk mengikuti kegiatan perlombaan disana," terangnya.

Dia mengatakan bahwa kegiatan yang di perlombakan di Pekanbaru diantaranya adalah lomba balas pantun, lomba fashion show baju melayu, lomba puisi dan pentas seni tari.

"Dan saat ini persiapan anak-anak masih dalam proses dan tentunya akan kami upayakan semaksimal mungkin," ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut Bupati Indragiri Hilir, HM Wardan menyampaikan bahwa kedepannya kegiatan ini harus ada dan rutin di laksanakan secara maksimal dan harus di anggarkan serta di programkan secara maksimal.

Wardan berharap kedepannya bisa lebih menjalin persaudaraan dan saling bertukar informasi serta pengalaman untuk menambah wawasan yang dapat di terapkan.

"Selaku Pimpinan Daerah, saya siap mendukung program ini," tegasnya.

Selain dihadiri oleh Bupati Indragiri Hilir dan kepala BP3AKB, kegiatan ini juga dihadiri oleh peserta lomba Forum Komunikasi Anak Nasional Indragiri Hilir dan peserta Lomba Pusat Informasi Konseling Remaja (PIK-R). (Adv)