Jambi (ANTARA) - Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dudung Abdurchman memuji Jambi yang telah berhasil dalam menangani Kebakaran hutan dan lahan (karhutla) di daerahnya pada saat ini.
"Saya sampaikan saat ini penanganan karhutla di Jambi sudah sangat baik dan hal ini dibuktikan tim Satgas Karhutla dalam menekan dan memadamkan api di beberapa lokasi yang terbakar dan buktinya sampai hari ini di Jambi hanya ada empat titik api dan kabut asapnya semakin berkurang," kata Jenderal TNI Dudung Abdurchman, di Jambi Kamis.
Kehadiran Kasad di Jambi selain ingin memantau kesiapan penanganan karhutla juga langsung memimpin apel gelar pasukan kesiapan penanganan karhutla di Korem 042/Gapu.
Dalam arahannya Kasad juga menyampaikan bahwa dirinya sengaja datang ke Jambi, setelah mendapat laporan dari Danrem 042/Gapu Brigjen TNI Supriono terkait penanganan karhutla di Jambi dan dalam penanganan bahaya kebakaran itu sudah dilaksanakan sedemikian rupa.
Jenderal TNI Dudung juga mengatakan pagi tadi atau sebelum apel dirinya juga telah melihat paparan dan langkah konkrit dalam penanganan karhutla yang disampaikan Danrem 042/Gapu Brigjen TNI Supriono, di mana penanganan dan langkah konkrit untuk karhutla di Jambi sudah signifikan baik.
"Saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada peserta upacara yang ada di sini, yang langsung mengatasi kebakaran sehingga tidak meluas kemana mana," katanya.
Kasad juga mengatakan bahwa penanganan karhutla ini adalah perintah langsung dari Presiden agar bahaya karhutla ditangani secara signifikan dan dia hadir untuk melihat kesiapan antisipatif untuk menuju langkah konkrit yang bisa dilakukan, apabila terjadi bahaya kebakaran hutan dan lahan di Jambi.
"Namun di Jambi sudah cukup bagus, bahkan terkendali sehingga penyebaran titik api tidak terlalu banyak," katanya di hadapan para prajurit TNI, Polri, BPBD, Manggala Agni, Basarnas serta pihak terkait lainnya dalam Satgas Karhutla Jambi.
Hadir pada acara apel siaga penanganan karhutla di Jambi tersebut KaSatgas yakni Danrem Kodam II/Swj, Gubernur Jambi, Kapolda, Kabinda dan Forkompinda Jambi serta para peserta apel siaga karhutla.*
Baca juga: Tim gabungan Penajam Paser Utara berhasil padamkan lima lokasi karhutla
Baca juga: Polres: Belum ada tersangka kasus karhutla di Palangka Raya
Berita Lainnya
Mensos-Menko Pemberdayaan Masyarakat percepat nol kemiskinan ekstrem di Indonesia
18 December 2024 17:19 WIB
Kemenag berhasil raih anugerah keterbukaan informasi publik
18 December 2024 17:00 WIB
Dokter menekankan pentingnya untuk mewaspadai sakit kepala hebat
18 December 2024 16:37 WIB
Indonesia Masters 2025 jadi panggung turnamen terakhir The Daddies
18 December 2024 16:28 WIB
Menko Pangan: Eselon I Kemenko Pangan harus fokus pada percepatan swasembada pangan
18 December 2024 16:13 WIB
ASEAN, GCC berupaya perkuat hubungan kerja sama kedua kawasan
18 December 2024 15:57 WIB
Pramono Anung terbuka bagi parpol KIM Plus gabung tim transisi pemerintahan
18 December 2024 15:51 WIB
Pertamina berencana akan olah minyak goreng bekas jadi bahan bakar pesawat
18 December 2024 15:12 WIB