Pekanbaru (ANTARA) - Tujuh pelaku spesialis pencurian sepeda motor (curanmor) di wilayah Kota Pekanbaru dibekuk aparat kepolisian, Kamis (20/7) dini hari.
Kasat Reskrim Polresta Pekanbaru Kompol Bery Juana Putra saat dikonfirmasi, Jumat, mengatakan saat ini pelaku diamankan di Mapolresta Pekanbaru untuk proses hukum lebih lanjut.
"Tujuh pelaku spesialis curanmor berhasil kami amankan, salah satunya merupakan penadah dan satu lagi anak di bawah umur. Ketujuh pelaku berinisial S (31), RS (41), PS (30), AS (41), JS (28), MH (16) dan Y (25)," terangnya melalui pesan.
Diterangkannya, penangkapan para pelaku bermula setelah pihaknya melakukan penyelidikan atas laporan pencurian yang dilaporkan sang korban.
"Dari penyelidikan diketahui pelaku curanmor di wilayah Pekanbaru berada di rumah Jalan Rimbo Panjang, Kabupaten Kampar. Tim bergerak dan berhasil mengamankan pelaku AS dengan barang bukti dua sepeda motor," papar Bery.
Dari penangkapan pelaku AS, tim melakukan interogasi dan pengembangan. AS mengaku barang bukti tersebut didapatkannya dari RS yang berada di Jalan Soekarno Hatta, Pekanbaru yang merupakan seorang penadah.
Tim kemudian bergerak menuju lokasi yang ditunjuk dan mengamankan beberapa pelaku yakni RS, S, MH, Y dan JS.
Usai mengamankan para pelaku langsung digiring ke Mapolresta Pekanbaru untuk proses lebih lanjut.
"Pelaku PS dan Y melakukan pencurian di lima TKP di Pekanbaru. Sementara penadah RS selama 2023 telah menerima 11 ranmor, dan untuk pemetik atau eksekutor perkara ini pelaku S," pungkas Bery.
Berita Lainnya
22 pelaku curanmor di Pekanbaru diamankan dalam 2 pekan
21 October 2024 21:28 WIB
Maling motor di Pekanbaru babak belur dihajar massa
02 September 2024 14:43 WIB
Sebulan curi puluhan sepeda motor, pria di Pekanbaru didor polisi
11 June 2024 18:33 WIB
Pencuri sepeda motor di berbagai lokasi di Pekanbaru didor polisi
03 June 2024 16:02 WIB
Tiga pemuda di Pekanbaru masuk bui karena curi motor temannya
23 February 2024 14:40 WIB
Maling sepeda motor di Pekanbaru diringkus, dijual sampai ke Aceh
24 July 2023 16:38 WIB
Mantan Kades di Sumsel curi sepeda motor di Pekanbaru
14 July 2023 13:39 WIB
Curi motor di Kampar, pria ini ditangkap di Pekanbaru
11 June 2023 19:31 WIB