Qingdao, China (ANTARA) - Rangkaian kereta rel listrik (electric multiple unit/EMU) ke-11 untuk proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) berhasil dimuat di Pelabuhan Qingdao, Provinsi Shandong, China timur, pada Rabu (26/4) dan dikirim ke Indonesia.
Rangkaian EMU tersebut diproduksi oleh CRRC Sifang dari China dan merupakan EMU gelombang terakhir untuk KCJB.
Pengiriman kali ini menandakan bahwa semua rangkaian EMU untuk KCJB sudah tuntas dikirim.
Rangkaian EMU gelombang ini diperkirakan tiba di Pelabuhan Tanjung Priok Jakarta pada pertengahan Mei tahun ini, kemudian akan dibawa ke Depo Tegalluar di Bandung melalui jalur darat.
Rangkaian kereta rel listrik (electric multiple unit/EMU) ke-11 untuk proyek Kereta Cepat Jakarta-Bandung (KCJB) berhasil dimuat di Pelabuhan Qingdao, Provinsi Shandong, China timur, pada Rabu (26/4) dan dikirim ke Indonesia
Secara keseluruhan, rangkaian kereta untuk KCJB terdiri dari 11 rangkaian EMU serta satu rangkaian kereta inspeksi komprehensif (comprehensive inspection train/CIT)
Secara keseluruhan, rangkaian kereta untuk KCJB terdiri dari 11 rangkaian EMU serta satu rangkaian kereta inspeksi komprehensif (comprehensive inspection train/CIT), yang masing-masing bertugas untuk mengangkut penumpang dan melakukan inspeksi menyeluruh.
Beberapa rangkaian kereta yang sudah tiba di Indonesia sedang menjalani uji coba dan inspeksi di lokasi sebagai persiapan untuk pengoperasian KCJB mendatang.
KCJB merupakan salah satu proyek penting dalam kerja sama China-Indonesia, yang akan memangkas waktu tempuh antara Jakarta dan Bandung dari 3 jam lebih menjadi sekitar 40 menit. Selesai
Baca juga: Terima PMN Rp3,2 triliun, KAI komitmen selesaikan proyek kereta cepat Jakarta Bandung
Baca juga: Struktur bangunan kereta cepat Jakarta-Bandung didesain tahan gempa hingga 8,0 magnitudo
Berita Lainnya
UNIFIL berduka atas tewasnya petugas penjaga perdamaian akibat tabrakan di Lebanon
16 November 2024 16:25 WIB
Indonesia mulai integrasikan bioenergi dan CCS guna kurangi emisi karbon
16 November 2024 16:10 WIB
Presiden China Xi Jinping ajak anggota APEC promosikan ekonomi inklusif
16 November 2024 15:57 WIB
Mike Tyson kalah dari Paul Jake dalam pertarungan selama delapan ronde
16 November 2024 15:49 WIB
BPBD DKI sebut genangan banjir rob di Jakarta Utara mulai berangsur turun
16 November 2024 15:25 WIB
Ketua MPR Ahmad Muzani lelang 1 ton sapi untuk disumbangkan korban Gunung Lewotobi
16 November 2024 15:10 WIB
Presiden Prabowo: APEC harus jadi model solidaritas dan kolaborasi Asia Pasifik
16 November 2024 14:49 WIB
Nelayan di Flores Timur NTT mulai lakukan aktivitas memancing
16 November 2024 14:01 WIB