Presiden Jokowi saksikan acara musik "Monday Replay" di Gedung Sarinah, Jakarta
Jakarta (ANTARA) - Presiden Joko Widodo bersama Presiden Filipina Bongbong Marcos menyaksikan acara musik "Monday Replay" yang berlangsung di Anjungan Sarinah, Sarinah Thamrin, Jakarta pada Senin sore.
Monday Replay yang diinisasi Musica Studios itu, seperti disiarkan keterangan pers, berkonsep jamming showcase yang digelar setiap Senin menampilkan dua performer yakni Segara dan Difki Khalif.
Segara membawakan empat lagu yakni "Hati Selembut Salju", "Rupanya Kurindu", "Penuai Mimpi" dan cover lagu "Cinta Ini Membunuhku" milik D'Masiv.
Sementara Difki Khalif menampilkan "Ratu Drama", "Lara", serta lagu cover "Begitu Indah" milik Padi, "Topeng" milih Noah, dan "Cinta yang Diam" featuring Ariel Noah.
Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan karya terbaru dari musisi Musica Studio’s sehingga dapat memperkuat interaksi antara artis dan penonton.
"Monday Replay" dilakukan secara Hybrid dan menghadirkan beberapa penonton. Acara musik itu disiarkan secara langsung di platform digital yaitu Instagram live artis, Instagram Musica Studios dan Youtube Musica Studios.
Baca juga: LioLane tawarkan musik pop ringan lewat lagu "Surga yang Sama"
Baca juga: Aktor Bryan Domani dan Yasamin Jasem bertemu di drama musik "Mercury"
Monday Replay yang diinisasi Musica Studios itu, seperti disiarkan keterangan pers, berkonsep jamming showcase yang digelar setiap Senin menampilkan dua performer yakni Segara dan Difki Khalif.
Segara membawakan empat lagu yakni "Hati Selembut Salju", "Rupanya Kurindu", "Penuai Mimpi" dan cover lagu "Cinta Ini Membunuhku" milik D'Masiv.
Sementara Difki Khalif menampilkan "Ratu Drama", "Lara", serta lagu cover "Begitu Indah" milik Padi, "Topeng" milih Noah, dan "Cinta yang Diam" featuring Ariel Noah.
Kegiatan ini bertujuan untuk memperkenalkan karya terbaru dari musisi Musica Studio’s sehingga dapat memperkuat interaksi antara artis dan penonton.
"Monday Replay" dilakukan secara Hybrid dan menghadirkan beberapa penonton. Acara musik itu disiarkan secara langsung di platform digital yaitu Instagram live artis, Instagram Musica Studios dan Youtube Musica Studios.
Baca juga: LioLane tawarkan musik pop ringan lewat lagu "Surga yang Sama"
Baca juga: Aktor Bryan Domani dan Yasamin Jasem bertemu di drama musik "Mercury"