Jakarta (ANTARA) - Empat kecamatan yang berada di wilayah Jakarta Timur dilanda banjir akibat hujan deras yang mengguyur pada Selasa (5/4) sore.
Kepala Seksi (Kasi) Operasional Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan, empat kecamatan yang dilanda banjir, yakni Cipayung, Duren Sawit, Makasar dan Cakung. Ketinggian air berkisar 60-130 cm.
"Di Jalan SMP 135, Kelurahan Pondok Bambu ketinggian air dilaporkan 130 sentimeter. Banjir karena hujan deras," kata Gatot Sulaeman di Jakarta, Rabu.
Gatot menambahkan banjir juga terjadi di Komplek Jakarta Garden City (JGC), Kelurahan Cakung Timur, Kecamatan Cakung, dengan tinggi air dilaporkan mencapai 60 sentimeter.
Sementara itu, Jalan Al Umar RT 04, RT 5/RW 12, Kelurahan Lubang Buaya, Kecamatan Cipayung, ketinggian air dilaporkan mencapai 55 sentimeter.
"Di masing-masing tempat kita kerahkan unit mobil 'quick rescue' untuk melakukan penyedotan debit air. Tujuannya agar banjir lebih cepat surut," ujar Gatot.
Gatot mengatakan, pihaknya mengerahkan mobil "quick rescue" paling banyak di RW 04 Kelurahan Cipinang Melayu, Kecamatan Makasar, yang ketinggian airnya mencapai satu meter.
Total ada enam unit mobil "quick rescue" berikut 25 personel dikerahkan untuk menyedot debit air luapan Kali Sunter dari permukiman warga RW 04 Kelurahan Cipinang Melayu.
"Untuk di Cipinang Melayu debit air kita sedot lalu buang ke aliran Kalimalang. Penyedotan di masing-masing titik permukiman warga masih berlangsung," tutur Gatot.
Baca juga: Sejumlah kawasan di Kabupaten Bandung dilanda banjir, satu lansia meninggal
Baca juga: Dua orang tewas akibat banjir dan longsor di Manado
Berita Lainnya
UNIFIL berduka atas tewasnya petugas penjaga perdamaian akibat tabrakan di Lebanon
16 November 2024 16:25 WIB
Indonesia mulai integrasikan bioenergi dan CCS guna kurangi emisi karbon
16 November 2024 16:10 WIB
Presiden China Xi Jinping ajak anggota APEC promosikan ekonomi inklusif
16 November 2024 15:57 WIB
Mike Tyson kalah dari Paul Jake dalam pertarungan selama delapan ronde
16 November 2024 15:49 WIB
BPBD DKI sebut genangan banjir rob di Jakarta Utara mulai berangsur turun
16 November 2024 15:25 WIB
Ketua MPR Ahmad Muzani lelang 1 ton sapi untuk disumbangkan korban Gunung Lewotobi
16 November 2024 15:10 WIB
Presiden Prabowo: APEC harus jadi model solidaritas dan kolaborasi Asia Pasifik
16 November 2024 14:49 WIB
Nelayan di Flores Timur NTT mulai lakukan aktivitas memancing
16 November 2024 14:01 WIB