Musancab PPP Siak Hulu jadi ajang konsolidasi hadapi Pemilu 2024

id PPP Riau, Konsolidasi, Pemilu

Musancab PPP Siak Hulu jadi ajang konsolidasi hadapi Pemilu 2024

Musyawarah Anak Cabang (Musancab) PPP Kampar (Diana/Antara). (ANTARA/Diana S)

Pekanbaru (ANTARA) - Pimpinan Anak Cabang (PAC) Partai Persatuan Pembangunan Kecamatan Siak Hulu bersama DPC PPP Kabupaten Kampar melaksanakan Musyawarah Anak Cabang (Musancab) pemilihan Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) periode 2022-2027, Kamis.

Sekretaris DPC PPP Kampar Muhammad Ansar yang juga merupakan Anggota DPRD Kampar dapil V Siak Hulu-Perhentian Raja itu menuturkan Musancab PPP Siak Hulu merupakan agenda pertama pembentukan Pengurus Anak Cabang (PAC) PPP.

"Musancab PPP Kampar merupakan yang pertama dilaksanakan. Kita mengkonsolidasikan PPP dari pusat, wilayah, daerah sampai ke akar rumput. Pimpinan ranting sudah kita bentuk, tinggal penguatan dan legalitas dari pimpinan wilayah," sebut Ansar.

Kegiatan ini berlangsung di salah satu kafe Siak Hulu, Kampar. Nuansa milenialnya sangat kental terasa. Bermusyawarah sambil ngopi santai tapi serius. Turut hadir unsur Pimpinan Ranting (PR) PPP se-Kecamatan Siak Hulu, Pimpinan Anak Cabang (PAC), Majelis-majelis, Pengurus Harian DPC dan DPW serta undangan tokoh masyarakat serta tokoh pemuda di Siak Hulu.

"Musyawarah yang menghasilkan kebijakan politik untuk PPP lebih baik kedepannya, khususnya di Siak Hulu, Kampar. Kita juga akan menggaet pemilih pemula yang merupakan bonus demografi di masa pemilihan mendatang," sambungnya.

Dalam giat itu, tampak hadir dari unsur DPW PPP Riau Sekretaris Wilayah Afrizal Hidayat, Wakil Ketua Pemenang Dapil Jasnita Tarmizi. Dari DPC turut hadir pengurus harian dan anggota Fraksi DPRD Kampar antara lain Muhammad Ansar, Habiburrahman, Syafruddin Domo dan Jasnita Tarmizi.

Sementara itu, Ketua DPC PPP Kampar Yuyun Hidayat menyampaikan apresiasi dan atensinya terhadap pelaksanaan Musyawarah Anak Cabang (MUSANCAB) Partai Persatuan Pembangunan Siak Hulu.

"Alhamdulillah Musyawarah Anak Cabang PPP Siak Hulu berjalan dengan lancar, Ini adalah langkah awal kita membangun partai tercintai ini pasca terpilihnya Saya jadi Ketua DPC PPP Kampar dalam Musyawarah Daerah ke Vlll di Labersa pada Oktober 2021 lalu. Kita bangkit dalam kebersamaan. Kebersamaan untuk saling menguatkan, agar PPP Menang 2024," Ucap Yuyun Hidayat.

Yuyun juga menambahkan pentingnya kesadaran masyarakat untuk bergabung dengan partai berlambang Kabah.

"PPP tetap konsisten mengatakan dengan tegas bahwa Ka bah adalah lambang dan kebanggaan umat Islam, oleh karena itu kita harus kembali ke rumah besar umat Islam bersama PPP," kata Yuyun.