Bangkinang Kota (ANTARA) - Ketua Bidang Pdmberdayaan Perempuan dan AnakPeradi Bangkinang Andri Safrina menyatakan siap melayani kepentingan hukum kaum perempuan.
"Adanya Bidang Pemberdayaan Perempuan (PPA) di DPC Peradi Bangkinangadalah untuk membela kepentingan hukum kaum perempuan," katanya di Bangkinang, Sabtu.
Dengan adanya bidang PPA di Peradi, lanjutnya, akan lebih memudahkan kaum perempuan dan anak-anak untuk mendapatkan perlindungan dan pendampingan hukum.
Dia menjelaskan banyaknya kasus internal dalam rumah tangga yang menurut sebagian perempuan adalah aib jika diketahui khalayak ramai.
"PPA Peradi hadir untuk kaum Hawa dan bisa membuat perempuan lebih terbuka menyampaikan persoalan hukum yang terjadi padanya," ucapnya.
Dia mengatakan, PPA akan melaksanakan koordinasi dan sinkronisasi penerapan kebijakan di bidang pencegahan dan penanganan kekerasan terhadap perempuan.
Selain itu, kehadirannya juga untuk perlindungan dan pemberdayaan perempuan korban kekerasan di dalam rumah tangga, di bidang ketenagakerjaan dalam situasi darurat dan kondisi khusus serta dari tindak pidana lainnya.
Andri Safrina adalah satu-satunya advokat perempuan yang aktif di Bangkinang, berkantor di kantor hukum Boy Gunawan SH dan AssociatesBangkinang.