Pekanbaru (ANTARA) - S (41), seorang pengungsi asal Afghanistan di Pekanbaru ditemukan gantung diri di Community House Pengungsi Imigran Wisma Indah Sari di Jalan Putri Indah, Kelurahan Simpang Tiga, Kecamatan Bukit Raya, Sabtu (15/1).
Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Pria Budi di Pekanbaru, Minggu, menjelaskan sekitar pukul 20.40 WIB NM (38) yang merupakan istri korban berteriak melihat badan S ditemukan tergantung dengan tali di kamar mandi miliknya.
Mendengar teriakan tersebut petugas keamanan dan beberapa penghuni lain menghampiri dan memeriksa denyut nadi korban. Saat ditemukan denyut nadi korban dalam keadaan lemah sehingga para saksi langsung memotong tali yang terikat di leher korban dan menurunkannya.
"Setelah diturunkan, S sempat diberikan pertolongan pertama sebelum akhirnya dibawa ke Rumah Sakit Awal Bros di Jalan Sudirman. Namun setelah dilakukan pengecekan oleh petugas medis, korban dinyatakan telah meninggal dunia," jelasnya.
Sebelumnya, petugas keamanan sempat melaporkan kejadian ini ke Polsek Bukit Raya. Di TKP Personil Reskrim Bukit Raya menemukan barang bukti yaitu sebuah kursi plastik, tali jemuran yang digunakan korban, sebuah handphone milik korban, uang Rp55.000 dan sepasang sandal korban.
"Saat ditemukan dugaan sementara pada diri korban tidak ditemukan tanda - tanda kekerasan," sebut Pria.
Dikutip dari laman media sosial Pekanbaru Refugees in Indonesia, S telah dirawat karena stres dan masalah mental sejak tiga tahun lalu dan International Organization for Migration (IOM) telah mengiriminya obat harian.