Capaian vaksinasi COVID-19 Kecamatan Salo 60 persen

id Puskesmas salo, kampar

Capaian vaksinasi COVID-19  Kecamatan Salo 60 persen

Proses vaksinasi di Puskesmas Salo. (ANTARA/Netty M)

Salo (ANTARA) - Setiap hari Puskesmas Kecamatan Salo melakukan vaksinasi jemput bola di sejumlah titik untuk mencapai target 70 persen, namun hingga hari ini mencapai 60,6 persen dari total penduduk 25.524 jiwa.

"Pencapaian vaksinasi di Kecamatan Salo Kabupaten Kampar, Riau sampai (27/12) telah mencapai 60,6 persen persen dari jumlah penduduk 25.524 jiwa dengan sasaran Puskesmas 19.904 orang," kata Kepala Puskesmas Salo Dr. Siti Valiani saat melakukan vaksin di depan Batalyon 132 Bima Sakti Kampar, Senin.

Dia menyebutkan masih ada sekitar 7.838 orang yang belum divaksin, "Yang telah divaksin dosis 1 sebanyak 12.066 orang dan dosis 2 sebanyak 6.040 orang total 18.106 orang," terangnya.

"Mudah-mudahan masyarakat Salo dapat divaksin semuanya," kata dia.

Yani panggilan akrab Kapus ini menyampaikan bahwa petugas kesehatan dari Puskesmas bekerja setiap hari untuk mencapai target yang ada dengan harapan masyarakat Kecamatan Salo dapat mencapai herd immunity sehingga dapat kebal dari paparan COVID-19.

Dia sangat bersyukur warga dapat datang dengan kesadaran sendiri ke tempat pelaksanaan vaksin meski diakuinya masih ada yang merasa takut atau belum yakin.