Jakarta (ANTARA) - Sederet bintang besar mulai dari Billie Eilish, BTS, hingga Elton John, akan tampil di Global Citizen Live pada Sabtu, (25/9) waktu setempat, untuk meningkatkan kesadaran tentang perubahan iklim, keseteraan vaksin, dan kelaparan.
Mengutip AFP, Kamis, konser tersebut akan dipentaskan di New York, Paris, Lagos, Rio, Sydney, hingga Mumbai dan akan disiarkan secara global.
Line-up bertabur bintang juga akan mendorong aksi di G20 bulan depan dan COP26 pada November mendatang.
Baca juga: BLACKPINK secara resmi ditunjuk sebagai duta PBB untuk SDGs
Billie Eilish dan Coldplay akan tampil di Central Park New York bersama Jennifer Lopez, Camila Cabello, Shawn Mendes, dan Burna Boy. Kemudian Ed Sheeran akan tampil di Paris bersama Elton John, Doja Cat, Black Eyed Peas, dan Stormzy. Sementara Duran Duran dan Kylie Minogue tampil di London, Femi Kuti di Nigeria, dan Alok di Rio.
Artis lain termasuk Metallica dan The Weeknd juga dikabarkan akan terlibat.
"Di enam benua, seniman akan membantu menggalang dana dan menuntut agar pemerintah, perusahaan besar, dan para dermawan bekerja sama menjaga kelestarian planet ini dan memberantas kemiskinan," kata LSM Global Citizen dalam sebuah pernyataan.
Baca juga: Ed Sheeran akui merasa tak nyaman dengan ajang penghargaan di AS
Lebih lanjut, LSM Global Citizen mengatakan pihaknya akan fokus pada ancaman yang paling mendesak saat ini yaitu perubahan iklim, kesetraan vaksin, dan kelaparan.
Mereka juga mengatakan ingin menanam satu miliar pohon, mengirimkan satu miliar vaksin ke nagara-negara miskin, dan makanan untuk 41 juta orang yang berada di ambang kelaparan.
Sebelumnya, organisasi tersebut telah menggelar acara amal lainnya termasuk "Vax Live: The Concert to Reunite The World" awal tahun ini di Los Angeles.
Acara tersebut melibatkan musisi, aktor, selebriti, dan pemimpin dunia dalam seruan vaksinasi global untuk memerangi COVID-19.
Baca juga: Video "Money" Lisa BLACKPINK akan rilis pada 23 September
Baca juga: Phil Collins kembali tampil di tur Genesis meski ada alami masalah kesehatan
Berita Lainnya
Kemenekraf berkolaborasi untuk bantu promosikan produk kreatif
19 December 2024 14:52 WIB
Mengapa tidur menggunakan lensa kontak dapat bahayakan mata, begini penjelasannya
19 December 2024 13:25 WIB
Erick Thohir beberkan hasil transformasi sepak bola Indonesia ke FIFA
19 December 2024 13:18 WIB
Mendikdasmen dorong agar kegiatan pembelajaran tak terbatas di sekolah
19 December 2024 13:00 WIB
Saat Natal dan Tahun Baru, kelurahan-kecamatan di Jaksel diingatkan untuk gandeng aparat
19 December 2024 12:39 WIB
Presiden Prabowo bertemu PM Pakistan bahas kerja sama ekonomi dan perdagangan
19 December 2024 12:05 WIB
Warga Gaza dambakan perdamaian dan kehidupan normal
19 December 2024 12:00 WIB
Film "Perang Kota" akan jadi penutup festival film Rotterdam, Belanda ke-54
19 December 2024 11:38 WIB