Pengurus baru resmi dikukuhkan, IKA-PCR rapikan pendataan alumni hingga ke mancanegara

id Ika alumni,Ika pcr, pcr caltex

Pengurus baru resmi dikukuhkan, IKA-PCR rapikan pendataan alumni hingga ke mancanegara

Pengurus Ikatan Alumni Politeknik Caltex Riau (IKA-PCR) masa bakti 2021-2024 resmi dikukuhkan di Auditorium Politeknik Caltex Riau, Rumbai Kota Pekanbaru, Sabtu. (ANTARA/HO-PCR)

Pekanbaru (ANTARA) - Pengurus Ikatan Alumni Politeknik Caltex Riau (IKA-PCR) masa bakti 2021-2024 resmi dikukuhkan di Auditorium Politeknik Caltex Riau, Rumbai Kota Pekanbaru, Sabtu. Selain pelantikan kepengurusan, turut diadakan peluncuran website IKA-PCR, aplikasi android, website Beasiswa serta sosial media.

Ketua IKA-PCR, Aditya Widyawan Prima menyampaikan semenjak dibentuk, alumni Politeknik Caltex Riau sudah mengukuhkan kepengurusan ketiga kalinya. Diharapkan organisasi ini dapat menjadi penghubung antar alumni, saling memberi masukan dan wadah silaturahmi.

"Pengurus alumni saat ini ada 38 orang, dan akan ditambah dengan koordinator wilayah dan penasihat. Sedangkan untuk seluruh alumni yang tersebar seluruh Indonesia dan mancanegara, mencapai empat ribu lebih alumni," ujarnya.

Dia mengatakan, meski terbilang baru IKA-PCR nantinya akan ada pengembangan tingkat kota, hingga wilayah dan negara. Selain itu, juga terdapat beberapa prioritas program ke depan utamanya bidang Kewirausahaan dan Sosial.

"Kita akan rapikan kembali pendataan sebaran alumni, kita kembangkan sesuai tingkat kota hingga Wilayah dan Negara. Selain itu, pada periode ini kita akan ada bidang unggulan utamanya kewirausahaan dan sosial," tutur Alumnus Telekomunikasi 2006 ini.

Pada kesempatan yang sama, Direktur Politeknik Caltex Riau Dr. Mohammad Yanuar Hariyawanmenyampaikan pentingnya alumni dalam memajukan almamater dan juga pembangunan negeri.

"Alumni memiliki peranan penting dalam memajukan almamater, kami yakin IKA-PCR periode ini bisa terdepan dalam hal tersebut," ucapnya.

Baca juga: Milad ke-20 PCR masih punya angan-angan capai 10.000 mahasiswa

Baca juga: Mahasiswa PCR ciptakan robot bawah air