Jesy Nelson putuskan untuk hengkang dari Little Mix

id Berita hari ini, berita riau terbaru, berita riau antara,musik

Jesy Nelson putuskan untuk hengkang dari Little Mix

Anggota Little Mix (dari kiri) Leigh Anne Pinnock, Perrie Edwards, Jesy Nelson, dan Jade Thirlwall (REUTERS)

Jakarta (ANTARA) - Jesy Nelson, salah satu anggota utama grup musik populer asal Inggris, Little Mix, memutuskan untuk keluar dari grup yang membesarkan namanya itu.

"Setelah 9 tahun bersama yang menakjubkan, Jesy membuat keputusan untuk meninggalkan Little Mix. Ini adalah saat yang sangat menyedihkan bagi kami semua, tetapi kami sepenuhnya mendukung Jesy," cuit akun resmi grup tersebut, dikutip pada Selasa.

Baca juga: Penyebab kematian gitaris legenda Eddie Van Halen telah dikonfirmasi

Sebelumnya pada bulan November, Nelson mengambil cuti dari grup karena "alasan kesehatan pribadi".

Nelson mengikuti audisi untuk "The X Factor" sebagai penyanyi solo pada tahun 2011, dan akhirnya dikelompokkan dengan Leigh-Anne Pinnock, Perrie Edwards dan Jade Thirlwall untuk membentuk Little Mix.

Mereka memenangkan kompetisi, menjadi grup pertama yang melakukannya di ajang itu, dengan membawakan lagu cover "Cannonball" dari Damien Rice.

"Kami sangat mencintainya dan setuju bahwa sangat penting baginya untuk melakukan apa yang benar untuk kesehatan mental dan kesejahteraannya. Kami masih sangat menikmati perjalanan Little Mix kami dan kami bertiga belum siap untuk itu berakhir," cuit Pinnock, Edwards dan Thirlwall.

"Kami tahu bahwa Jesy meninggalkan grup akan menjadi berita yang sangat mengecewakan bagi penggemar kami. Kami sangat mencintai kalian dan sangat berterima kasih atas kesetiaan dan dukungan terus-menerus dari kami semua," imbuhnya.

Dengan lebih dari 60 juta rekaman terjual, Little Mix adalah grup wanita terbesar sejak Spice Girls.

Nelson sendiri dilaporkan sangat terpengaruh oleh trolling di media sosial, dan menderita gangguan makan serta depresi. Masalah Nelson - termasuk percobaan bunuh diri - dan kesembuhannya menjadi subjek dari film dokumenter BBC Three "Jesy Nelson: Odd One Out" (2019).

Baca juga: Studio Pop rilis lagu kolaborasi "Chrisye", hadirkan musisi Eva Celia

Baca juga: Cattleya rilis lagu baru berjudul "Drink or Two"

Penerjemah: Arnidhya Nur Zhafira