Bengkalis (ANTARA) - Pj Bupati Syahrial Abdi memberikan dukungan kepada Bawaslu Bengkalis dalam upaya penindakan terkait jika ditemukan Aparatur Sipil Negara (ASN)
yang tidak netral dalan Pilkada.
"ASN baik itu Camat, Lurah dan Kepala Desa sudah menandatangani Ikrar Netralitas, jika ada kedapatan melanggar maka harus di proses sesuai dengan prosedur yang telah ditetapkan," ucap Abdi saat menerima kunjungan Bawaslu Bengkalis, Kamis (5/10).
Syahrial juga berharap kepada Bawaslu dalam melakukan penindakan apabila memang terbukti hendaknya dilakukan sesuai prosedural yang ada.
"Kami juga berharap dalam melakukan penindakan harus tegas dan tanpa pandang bulu," pinta Bupati.
Ketua Bawaslu Mukhlasin mengatakan bahwa saat ini banyak Kepala Desa dan ASN yang melanggar netralitas salah satunya pada penggunaan medsos yakni ketika berfoto dan ucapan semboyan dari pasangan calon.
"Di lapangan kami sering menjumpai banyak ASN dan Kepala Desa yang melanggar netralitas, tentu ini sangat berbahaya sekali, teguran dan himbauan sudah kami laksanakan sesuai dengan peraturan dan perundangan Bawaslu", ungkap Mukhlasin.
Tidak hanya Ketua Bawaslu, juga hadir anggota dan koordinator Sekretariat Bawaslu Bengkalis yakni Budi Kurnialis, Usman, M.Hary Rubianto, kemudian Koordinator Sekretariat Bawaslu, M. Sarbini dan Staf Hukum dan Penanganan Pelanggaran Pemilihan, Muhammad Hendri Arba'i.
Baca juga: Silaturrahmi ke Persulukan Besilam Langkat, Ini doa Tuan Guru Babussalam untuk Kasmarni
Baca juga: Dugaan politik uang paslon AMAN masuk tahap penyelidikan
Baca juga: Bertemu masyarakat Jawa di Buluh Manis, Kasmarni: Jangan jatuh ke lubang yang sama
Berita Lainnya
Bupati Bengkails minta ASN kedepankan kepentingan masyarakat
22 October 2024 21:17 WIB
Bupati Bengkais tinjau pelayanan publik di Kecamatan Mandau
22 October 2024 21:10 WIB
Hadiri HUT TNI ke-79, ini harapan Kapolres Bengkalis
05 October 2024 17:10 WIB
Akhmad Sudirman dilantik jadi PJs Bupati Bengkalis
24 September 2024 19:02 WIB
Buka sosialisasi ANBK tingkat SD, ini harapan Kadisdik Bengkalis
21 September 2024 15:38 WIB
Resmikan RSUD di Rupat, Bupati : Jangan buat alur pelayanan berbelit
20 September 2024 15:48 WIB
Bupati Bengkalis minta Galeri Grand Mandau berkembang jadi lembaga mikro ekonomi
20 September 2024 0:16 WIB
Dua putra Bupati Bengkalis jabat pimpinan sementara DPRD
17 September 2024 23:53 WIB