Pekanbaru (ANTARA) - Jalan perbatasan Provinsi Riau dan Sumatera Barat tepatnya di Koto Kampar KM 92, Kabupaten Kampar, Provinsi Riau, Rabu (28/10), amblas dan menimbulkan keretakan belasan meter sehingga membahayakan kendaraan yang akan melintas.
Kepala Bagian Operasional Ditlantas Polda Riau Kompol Sri Rahayu melalui pernyataan yang diterima, Kamis, mengimbau kepada pengguna kendaraan dari arah Riau maupun Sumatera Barat agar lebih berhati-hati dan mencari jalan alternatif untuk mencapai tujuan. "Pengendara diimbau pengendara berbalik arah dan mencari jalan alternatif," katanya.
Amblasnya jalan tersebut diperkirakan terjadi sekitar pukul 10.30 WIB namun tidak sempat menimbulkan kecelakaan.
Baca juga: Jembatan di Pelalawan amblas, sebuah truk terjebak
Saat ini petugas kepolisian bersama petugas lainnya berupaya memperbaiki jalan dan memberikan tanda peringatan kepada pengguna kendaraan agar lebih berhati-hari saat berkendara.
Jalan amblas tersebut terjadi akibat longsornya tanah yang menyangga jalan sehingga aspal turut bergerak ke bawah dan menimbulkan retakan.
Baca juga: Jalur Kelok 44 Agam, Sumbar ditutup akibat jalan amblas di Kelok 10, sepeda motor masih bisa melintas
Baca juga: Dua jalan amblas usai diguyur hujan deras, akses Padang Pariaman-Agam terganggu
Berita Lainnya
Jembatan "bailey" berhasil dipasang di Jalan Sumbar-Riau yang longsor
10 September 2024 11:02 WIB
Jalan yang amblas di Kampar segera diperbaiki
31 August 2024 7:34 WIB
Jalan lintas Riau-Sumbar amblas, polisi berlakukan buka tutup jalur
21 August 2024 11:25 WIB
Waspada, ruas Jalan Lobak Pekanbaru amblas usai diguyur hujan deras
25 October 2021 14:56 WIB
Jalan lintas Sumbar-Riau amblas, Gubri minta segera fungsional
29 October 2020 11:19 WIB
Diguyur hujan deras, badan jalan di Sungai Mas Aceh Barat amblas 30 meter
28 July 2020 14:23 WIB
Jalur Kelok 44 Agam, Sumbar ditutup akibat jalan amblas di Kelok 10, sepeda motor masih bisa melintas
27 July 2020 14:09 WIB
Dua jalan amblas usai diguyur hujan deras, akses Padang Pariaman-Agam terganggu
23 July 2020 10:28 WIB