Pekanbaru (ANTARA) - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Riau membenarkan layanankantor pusat Bank Riau Kepri (BRK) Syariah di Menara Dang Merdu Jalan Sudirman, KotaPekanbaru ditutup sementara karena ada temuan kasus terkonfirmasi COVID-19 di bank pembangunan daerah itu, namun aktifitas transaksi untuk nasabah tetap dibuka di kantor-kantor cabang.
"Layanan di kantor Cabang Utama BRK masih berjalan normal hanya kantor pusat saja yang melakukan kerja dari rumah (WFH)," kata Kepala OJK Riau Yusri saat dikonfirmasi ANTARA di Pekanbaru, Senin.
MenurutYusri, penutupan Kantor Pusat BRK ini untuk melakukan protokolkesehatan pascaditemukannya dua orang pegawai yang positif COVID-19 pekan lalu.
"Jadi penutupan kantor pusat itu tidak mempengaruhi layanan transaksi, seluruh kantor operasional berjalan normal," kata Yusri.
Sementara itu Direktur Operasional Bank Riau Kepri Denny Mulya Akbar mengatakan, manajemen PT Bank Riau Kepri menutup sementara kantor pusat di Menara Dang Merdu Jalan Sudirman Pekanbaru guna penerapan proses protokoler COVID-19.
Penutupan sementara kantor pusat BRK ini sesuai arahan dari Gugus Tugas melalui Dinas Kesehatan Provinsi pascaditemukan pegawainya BRK terkonfirmasi positif COVID -19.
"Kami sudah berkoordiansi dengan gugus tugas untuk memutus mata rantai penyebarannya maka kantor pusat BRK ditutup sementara, karena dua orang pegawai kami terkonfirmasi positif COVID-19," kata Denny Mulya Akbar.
Kata Denny, penutupan Kantor pusat ini sampai hasil uji usap tenggorokan atau swab massal terhadap 162 pegawai BRK yang telah dijalani dalam beberapa hari lalu negatif.
"Kantor pusat kembali akan dibuka setelah keluarnya hasil swab massal pegawai BRK. Kita tunggu dalam beberapa hari ini, beberapa pegawai hasilnya sudah ada yang keluar negatif," katanya.
Dikatakan Denny, penutupan kantor BRK hanya berlaku pada kantor pusat saja sedangkan untuk kantor utama tidak, karena gedung kantor utama dan kantor pusat terpisah.
“Kalau di Kantor utama tidak ada pegawai yang terkonfirmasi COVID-19 jadi pelayanan terhadap nasabah tetap berjalan," tukasnya.
Sekedar informasi pekan lalu terdapat dua pegawai BRK yang positif COVID-19 yakni berinisial MJ dan MDH, saat ini MDH sudah sehat dan pulang sedangkan MJ masih di rawat di RSUD.MJ masih di rawat di RSUD.
Baca juga: COVID-19 di Siak, tiga positif dan tiga sehat
Baca juga: Dua calon Direksi BRK tuntas uji kelayakan dan kepatutan virtual
Baca juga: OJK Riau proses berkas lima calon Dirut BRK
Berita Lainnya
Diskon di Eka Hospital, khusus pemilik kartu debit platinum dan prioritas BRK Syariah
18 December 2024 10:29 WIB
BRK Syariah berikan ambulans ke Pemkab Bengkalis
17 December 2024 10:59 WIB
BRK Syariah pemersatu dua provinsi, Gubernur Ansar: Riau dan Kepri tak dapat dipisahkan
16 December 2024 17:09 WIB
Sukses dukung UMKM naik kelas, Pemprov Kepri tambah pagu subsidi ke BRK Syariah
16 December 2024 12:15 WIB
BRK Syariah borong 5 penghargaan bergengsi di ajang BPKH Award 2024
14 December 2024 13:14 WIB
Puluhan pelaku usaha di Pelalawan dan Siak lirik pembiayaan MKM BRK Syariah
12 December 2024 10:22 WIB
Lebih Mudah dan cepat, masyarakat bisa bayar PBB-P2 pakai QRIS BRK Syariah
10 December 2024 10:34 WIB
BRK Syariah raih 2 penghargaan bergengsi TOP Digital Awards 2024
06 December 2024 11:35 WIB