Pekanbaru (ANTARA) - Gubernur Riau, Syamsuar, meminta dukungan para pengusaha di daerah itu agar Provinsi Riau bisa dipilih oleh FIFA sebagai salah satu daerah penyelenggara Piala Dunia U20 tahun 2021.
"Saya berharap ada kolaborasi antara pemerintah daerah dan pelaku usaha dalam menyiapkan stadion untuk piala dunia U20 tahun depan," kata Syamsuar di sela mendampingi Ketua PSSI M. Iriawan melakukan peninjauan stadion di Pekanbaru, Kamis,.
Saat ini, lanjut gubernur, baru ada satu perusahaan yang berkomitmen membantu, yakni PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP). "Saya berharap perusahaan lainnya untuk ikut, tidak hanya RAPP," katanya.
Menurut dia, perusahaan industri kehutanan tersebut akan membantu memperbaiki Stadion Utama Riau yang sudah lama tidak digunakan untuk pertandingan sepak bola.
Ia bersyukur niat masyarakat dan pemerintah daerah juga mulai didukung oleh sektor swasta, yaitu PT RAPP yang berkomitmen membantu perbaikan stadion utama.
"Mereka sudah lapor ke saya dan pekan ini sudah mulai dikerjakan dan bagi tugas mana yang nanti dikerjakan oleh perusahaan, mana yang dikerjakan oleh pemerintah daerah," ujarnya.
Menurut dia, dukungan dari semua pihak akan sangat bermanfaat agar Riau bisa dipilih sebagai penyelenggara Piala Dunia U20. Stadion utama yang berkapasitas 45.000 tempat duduk sudah lama tidak digunakan sejak penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) XVIII 2012.
"Tentunya masukan ke saya agar diperbaiki (stadion), itulah yang jadi perhatian kami agar standar FIFA bisa kita penuhi dalam waktu yang tak begitu lama," katanya.
PSSI menyeleksi 11 kota yang dipersiapkan menjadi tuan rumah. Nantinya, kemungkinan besar pada April 2020, FIFA akan mengumumkan enam kota penyelenggara yang ditetapkan sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2021 di Indonesia.
"Awalnya Riau ini tidak masuk dalam bidding (pengajuan), hanya 10 kota. Namun, karena keinginan besar dari masyarakat dan kepala daerahnya, kita masukkan jadi 11 kota, makanya kita datang ke sini," kata Ketua PSSI M Iriawan.
Ia berharap pemerintah daerah bisa segera melakukan persiapan agar stadion utama dan lima stadion pendamping bisa sesuai standar FIFA.
"Ini stadion yang jadi nominasi yang mungkin nanti akan kita nilai kembali. Intinya bagaimana mempercepat persiapan stadion ini, tentunya atensi kepala daerah jadi catatan kami, bisa tidaknya stadion utama dipakai untuk Piala Dunia U-20 2021," katanya.
Baca juga: Pantaskah Riau jadi penyelenggara Piala Dunia U-20? Begini tanggapan Ketua PSSI
Baca juga: PSSI akan klarifikasi Bali mundur dari penyelenggara Piala Dunia U20
Berita Lainnya
Ketum PSSI puji kemegahan Stadion Utama Riau kandidat arena Piala Dunia U20
18 February 2020 11:14 WIB
PSSI akan klarifikasi Bali mundur dari penyelenggara Piala Dunia U20
13 February 2020 16:57 WIB
Pantaskah Riau jadi penyelenggara Piala Dunia U-20? Begini tanggapan Ketua PSSI
13 February 2020 14:46 WIB
Pemprov Riau hibahkan 10 ribu meter persegi lahan untuk pengadilan militer
16 December 2024 20:56 WIB
BRK Syariah pemersatu dua provinsi, Gubernur Ansar: Riau dan Kepri tak dapat dipisahkan
16 December 2024 17:09 WIB
Ketua Komisi IX DPR-RI tinjau pelayanan RSUD Arifin Ahmad Pekanbaru
09 December 2024 21:16 WIB
KPU tetapkan Abdul Wahid-SF Hariyanto pemenang Pilkada Riau
06 December 2024 20:46 WIB
Pemprov Riau segera tetapkan status siaga banjir dan tanah longsor
04 December 2024 22:22 WIB