Pekanbaru (ANTARA) - Muhammad Azimi, pria berusia 41 tahun asal Kabupaten Rokan Hilir, Riau meregang nyawa. Mobil minibus yang ditumpanginya ringsek saat terlibat kecelakaan lalu lintas maut dengan satu unit truk yang terjadi di jalan lintas Duri-Dumai.
Muhammad Azimi merupakan kepala sekolah di sekolah menengah kejuruan (SMK) Pembangunan di Kabupaten Rokan Hilir.
Kasatlantas Polres Bengkalis AKP Hairul Hidayat dalam keterangannya kepada wartawan di Pekanbaru, Selasa, mengatakan Muhammad Azimi meninggal dunia dalam kecelakaan yang terjadi Senin (23/12) tengah malam.
"Kecelakaan terjadi pada Senin tengah malam tadi sekitar pukul 23.50 WIB. Seorang penumpang minibus atas nama Muhammad Azimi meninggal dunia," kata Hairul.
Hairul menjelaskan bahwa kecelakaan itu terjadi tepat di KM 18 atau depan Simpang Cinta Damai Desa Sebangar, Kecamatan Bathin Solapan, Kabupaten Bengkalis, Riau.
Kecelakaan diduga akibat sopir mobil minibus berisi tujuh penumpang, termasuk korban meninggal dunia bergerak dari arah Pekanbaru menuju Rokan Hilir itu mengantuk.
Di tempat kejadian perkara, mobil yang dikendarai oleh Ahmad Sofian oleng. Ahmad, si supir diduga mengantuk setelah menempuh perjalanan panjang dari Rokan Hilir ke Pekanbaru dan sebaliknya.
Akibatnya, kendaraan minibus itu begerak tak terkendali ke arah kanan. Sementara dari arah berlawanan sebuah truk melaju kencang hingga kecelakaan tak terhindarkan.
Informasi yang dirangkum, lima siswa yang terdapat dalam mobil itu baru saja mendapat jatah libur dari tempat mereka magang. Mereka disebut magang di lembaga penyiaran RRI Kota Pekanbaru.
Saat ini Polisi masih mengusut kecelakaan lalu lintas itu. Korban selamat juga masih dirawat di rumah sakit terdekat.
Baca juga: Bus hantam truk di Riau, belasan penumpang luka-luka. Berikut ini nama korbannya
Baca juga: 14 Tewas Dalam "Laka Lantas" di Riau
Baca juga: Korban kecelakaan maut bus Sriwijaya bertambah jadi 27 orang, berikut ini nama-namanya