Pekanbaru (ANTARA) - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMDD) akan mengucurkan bantuan dana Rp200 juta per desa tahun ini guna pengembangan ekonomi masyarakat.
"Mekanismenya menunggu juknis(petunjuk teknis), kini kami sedang membahas formula dan aturan hukumnya untuk diterbitkan Peraturan Gubernur (Pergub)," kata Sekretaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMDD) R Siti Nurasiah kepada Antara di Pekanbaru, Kamis.
Siti Nurasiah menjelaslan bantuan keuangan ini diberi nama "Program Bhakti Khusus" yang dimulai tahun 2019 ini.
"Bantuan keuangan khusus ini memang baru pertama kali dilakukan sehingga pelaksanaannya harus cermat dan tepat sasaran," tegasnya.
Sebenarnya hal ini merupakan bentuk tanggung jawabPemerintah Provinsi Riau bagi desa-desa setempat dalam membantu pembangunan yang akhirnya berujung pada peningkatan ekonomi masyarakat.
Walau diakuinya bantuan sejenis juga mengalir dari pemerintah pusat seperti Dana Desa, namun hal itu berbeda bentuknya.
"Dana Desa yang diberikan pusat itu beda karena merupakan tanggungjawab pemerintah, Pemprov Riau sesuai kemampuannya juga bisa menganggar bantuan keuangan," tegasnya saat dikonfirmasi apakah bantuan keuangan ini tidak tumpang tindih dengan bantuan pusat yang sebelumnya sudah ada.
Adapun sumber anggaran yang akan jadi peruntukan bantuan khusus tersebut, sambung dia, berasal dari APBD Perubahan Provinsi Riau pada tahun 2019.
Ia menambahkan, saat ini Riau memiliki sekitar 1.591 desa. Pemerintah Provinsi Riau masih terusmelakukan kajian terhadap desa-desa yang layak mendapatkan bantuan tersebut.
Berita Lainnya
Setelah 5 tahun, Siak kembali dapat bankeu dari Pemprov Riau
27 June 2024 1:40 WIB
Anggota DPRD Riau sorot bankeu untuk perbaikan infrastruktur Pekanbaru
28 August 2023 16:12 WIB
BumKam peroleh bankeu ratusan juta, Sekda Siak ingatkan masalah hukum
17 February 2022 20:13 WIB
Pemko imbau lurah Pekanbaru gesa penggunaan bankeu
07 July 2020 15:34 WIB
Pemprov Riau ungkap pemotongan dana Bankeu COVID-19 di Pekanbaru, begini kronologinya
03 July 2020 8:59 WIB
Anggota DPRD Riau tak ingin Bankeu Rp200 juta seret perangkat desa ke meja hijau
04 September 2019 17:55 WIB
Usulan Bankeu Desa Oleh Pemprov Riau Mencapai Rp150 Juta
02 November 2017 23:00 WIB
DPRD Riau Tak Persoalkan Pemprov Salurkan Bankeu Desa
26 September 2017 11:30 WIB