New Delhi (ANTARA) - Sebuah bus tergelincir hingga terpental ke luar jalan tol arah Kota Agra di India utara, Senin.
Insiden, yang terjadi di dekat kota tempat monumen Taj Mahal itu berada, menewaskan 28 orang dan sopir tampaknya tertidur saat mengemudikan bus itu, kata kepolisian.
Jalan di India menjadi salah satu paling buruk di dunia, dengan 464.910 kecelakaan sepanjang 2017 hingga menelan korban hampir 148.000 jiwa, menurut data terbaru pemerintah.
Lebih dari 40 orang berada di bus, yang berangkat dari Kota New Delhi, ketika bus itu keluar dari jalanan berjalur enam di ruas jalan tol sepanjang 165 km, tempat beberapa kecelakaan juga pernah terjadi. Kepolisian melaporkan 18 penumpang terluka.
"Penyebab kecelakaan masih diselidiki namun tampaknya pengemudi mengantuk menjadi faktor utama," kata pejabat kepolisian Agra Bablu Kamar.
Tayangan video menunjukkan sebagian badan bus masuk ke drainase saat tim penyelamat masih melakukan evakuasi penumpang.
Sumber: Reuters
Penerjemah: Asri Mayang Sari
Berita Lainnya
UNIFIL berduka atas tewasnya petugas penjaga perdamaian akibat tabrakan di Lebanon
16 November 2024 16:25 WIB
Indonesia mulai integrasikan bioenergi dan CCS guna kurangi emisi karbon
16 November 2024 16:10 WIB
Presiden China Xi Jinping ajak anggota APEC promosikan ekonomi inklusif
16 November 2024 15:57 WIB
Mike Tyson kalah dari Paul Jake dalam pertarungan selama delapan ronde
16 November 2024 15:49 WIB
BPBD DKI sebut genangan banjir rob di Jakarta Utara mulai berangsur turun
16 November 2024 15:25 WIB
Ketua MPR Ahmad Muzani lelang 1 ton sapi untuk disumbangkan korban Gunung Lewotobi
16 November 2024 15:10 WIB
Presiden Prabowo: APEC harus jadi model solidaritas dan kolaborasi Asia Pasifik
16 November 2024 14:49 WIB
Nelayan di Flores Timur NTT mulai lakukan aktivitas memancing
16 November 2024 14:01 WIB