Ingin sehat mental dan fisik? Habiskan dua jam seminggu berkegiatan di alam

id Berita hari ini, berita riau terkini, berita riau antara,Ingin sehat mental dan fisik?

Ingin sehat mental dan fisik? Habiskan dua jam seminggu berkegiatan di alam

Ilustrasi berada di alam terbuka (Antaranews)

Jakarta (ANTARA) - Berkegiatan di alam atau setidaknya berada di alam bagus untuk kesehatan. Namun berapa lama waktu yang Anda butuhkan?

Dalam studi, seperti dilansir dari Healthline, Selasa, para peneliti mensurvei lebih dari 19.000 orang di Inggris tentang waktu rekreasi yang mereka habiskan di alam selama seminggu terakhir.

Baca juga: Menikmati Pesona objek wisata Desa Tanjung Belit, penyangga SM Rimbang Baling

Peneliti menemukan, orang-orang yang menghabiskan setidaknya 120 menit seminggu di alam meningkat kesehatan mental dan fisiknya, ketimbang mereka yang tidak melakukannya.

Menurut mereka, temuan ini hanyalah langkah pertama agar orang menyisihkan waktu setiap minggu berada di alam terbuka.

Penelitian lain memperlihatkan, orang-orang yang berolahraga selama lima menit di alam, mengalami peningkatan suasana hati dan penghargaan atas diri sendiri.

Carolyn Schuyler, pendiri dan direktur eksekutif Wildrock di Virginia, melihat transformasi cepat semacam ini di antara orang dewasa yang memiliki pekerjaan yang sangat menegangkan.

"Setelah satu jam berada di alam, mereka tertawa, mencari makanan dan mengumpulkan hal-hal seperti mereka berusia 5 tahun," kata dia.

Baca juga: Jaga kelestarian alam, Kodim 0314/Inhil lakukan penanaman pohon buah-buahan

Baca juga: WWF dan relawan ajarkan anak lestarikan alam


Penerjemah: Lia Wanadriani Santosa