Batang (ANTARA) - Pemerintah Kabupaten Batang bekerjasama dengan Bank Jateng menawarkan program kredit lunak dengan bunga kredit sebesar 7 persen per tahun dan pelatihan pada wirausaha baru untuk mengembangkan usahanya.
Bupati Batang Wihaji di Batang, Selasa, mengatakan bahwa pada tahun ini pemkab memiliki program pengembangan 1.000 wirausaha baru yang masih membutuhkan pinjaman modal dengan suku bunga rendah dan perlu pelatihan.
"Pemkab bekerjasama dengan Bank Jateng siap memberikan pelatihan wirausaha dan bantuan modal usaha kredik lunak dengan bunga 7 persen dengan besaran pinjaman Rp20 juta sampai Rp50 juta," katanya.
Menurut dia, program kredit lunak tersebut sebagai upaya memberikan semangat kepada wirausaha baru dalam mengembangkan usahanya karena selama bantuan hibah tidak sedikit yang berkembang dan seringkali bubar tanpa ada tanggung jawab.
"Oleh karena, kami berpesan pada wirausaha baru tetap semangat dan terus berinovasi untuk mengembangkan usahanya karena pemkab akan mengawal dan memberikan pinjaman modal usaha dengan suku bunga sangat rendah," katanya.
Pada kesempatan itu, Bupati Wihaji juga berpesan pada orang tua tetap semangat untuk menyekolahkan anaknya ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi karena biaya sekolah tidak terlalu mahal dan banyak program beasiswa yang dibiayai oleh pemerintah daerah (pemda) maupun provinsi.
"Sekolah sangat penting dan menjadi sebuah keharusan. Permasalahan nanti nasibnya anak, kita serahkan kepada Allah SWT," katanya.
Ia menambahkan selain kredit lunak, pemkab juga menjanjikan akan memberikan bantuan jamban bagi warga agar tidak membuang air besar di sembarang tempat.