Kota Pekanbaru (ANTARA) - Wakil Gubernur RiauEdy Natar Nasution menyerahkan Rp50 juta bantuan untuk pengembangan Masjid Nurussalam, Kota Pekanbaru, dalam rangkaiankegiatan Safari Ramadhan 2019 Pemprov Riau bersama Kemenag Riau.
"Bantuan tersebut berasal dari dana Corporate Social Responsibilty (CSR) PT Bank Riau Kepri yang diserahkan kepada Pemprov Riau, dan untuk selanjutnya diberikan untuk masjid," kata Humas Kanwil Kemenag Riau, Musdhalifah di Pekanbaru, Jumat.
Seperti disampaikan Musdhalifah, Wagub mengajak umat Islam di Pekanbaru agar memanfaatkan momentum Ramadhan dengan sebaik mungkin yakni dengan meningkatkan amal dan ibadah-ibadah yang telah dicontohkan Nabi Muhammad Shallallahu alaihi wassallam.
Wagub juga mengajak umat Muslim Pekanbaru agar jangan sampai melewatkan ibadah wajib dan sunnah di bulan Mubarak ini.
"Mari kita sambung dan isi Ramadhan dengan kegiatan-kegiatan ibadah sehingga, kita semakin dekat dengan Allah SWT dan mendapatkan keistimewaan pahala yang telah dijanjikan Allah SWT," katanya.
Insya Allah, kita akan semakin istiqomah dalam beribadah jelasnya di hadapan ratusan jamaah, ujarnya.
Penyerahan bantuan Rp50 juta untuk Masjid Nurrussalam tersebut disaksikan Sekdaprov Riau, wakil walikota diwakili Sekda Pemko Pekanbaru, direktur operasional Bank Riau Kepri DennyM Akbar dan Kabid PHU Kemenag Riau.
Safari Ramadhan di Mesjid Nurussalamitu juga diisi ceramah Ramadhan yang disampaikan oleh Dr Maghfirah MA.
Berita Lainnya
Menko PMK Pratikno dorong Kemenag perkuat sains dan digitalisasi pendidikan
25 October 2024 15:26 WIB
Kemenag ingatkan sanksi bagi pelaku usaha apabila tidak urus sertifikasi halal
15 October 2024 15:49 WIB
Menag sebut kedatangan Imam Besar Masjid Nabawi pererat hubungan dua negara
09 October 2024 11:30 WIB
Kemenag raih penghargaan Penyelenggara Inovasi Pelayanan Publik Terbaik tahun 2024
08 October 2024 14:36 WIB
Kemenag-Otorita IKN akan bangun madrasah terpadu di Ibu Kota Nusantara
08 October 2024 13:36 WIB
Kemenag: Indonesia perkuat kerja sama sertifikasi halal di Eropa
18 September 2024 10:17 WIB
Kemenag tegaskan menu makanan pada musim haji 2024 telah sesuai kebutuhan nutrisi
17 September 2024 11:08 WIB
Tiga hakim asal Riau jadi hakim MTQ Nasional ke-30 Kaltim
31 August 2024 11:16 WIB