Rengat, 11/10 (ANTARA)- Ratusan pekerja PT Kencana Amal Tani (PT KAT), Senin, mendatangi kantor DPRD Indragiri Hulu, Riau, di Pematang Reba, menuntut pihak perusahaan memberikan hak mereka berupa gaji yang belum dibayarkan perusahaan.
Para pekerja bahkan mengancam akan memasang tenda dihalaman kantor DPRD ini jika permintaan mereka tidak dipenuhi. Perusahaan tidak membayar gaji maupun tunjangan pekerja sejak dua bulan terakhir.
Salah seorang pekerja perusahaan perkebunan sawit itu, Rahmat, mengaku dirugikan dengan sikap perusahaan tersebut. Oleh karena itu, mereka meminta agar perusahaan segera membayarkan hak mereka.
"Perusahaan harus segera membayarkan hak pekerja. Kami sudah menunaikan kewajiban sebagai karyawan, karena itu tidak salah, kalau saat ini menuntut hak," tukasnya.
Ia mengatakan, kedatangan mereka ke kantor wakil rakyat itu untuk menyampaikan aspirasi agar anggota dewan dapat mewakili tuntutan mereka pada perusahaan.
Kapolsek Kecamatan Rengat Barat, AKP Hendra N mengatakan, aksi para karyawan PT Kencana Amal Tani masih berlangsung secara damai. Meski demikian, kepolisian tetap mengantisipasinya dengan menurunkan 150 personil gabungan yang dipimpin enam orang perwira.
"Puluhan spanduk yang bernada kecaman sudah mulai dipajang masa. Salah satu spanduk berisikan tulisan "Tangkap Pengusaha Yang Melanggar Hak-Hak Pekerja Sesuai Undang -Undang Ketenagaterjaan No 13 Tahun 2003," katanya.
Sementara itu Kasi Oprasi Satpol Pamong Praja Indragiri Hulu, Ping Astono mengaku juga menurunkan sebanyak 150 orang personil untuk mengamankan aksi tersebut.
"Kami menurunkan 150 personil. Kami juga mendapat informasi kalau sebelumnya sudah 10 hari masa melakukan aksi mogok kerja dan hari ke 11 melakukan aksi demo ke DPRD," ujar dia.
Berita Lainnya
Selamatkan nyawa sehatkan raga, ratusan karyawan PTPN IV Regional III semangat donor darah
08 October 2024 16:44 WIB
Ratusan karyawan PalmCo Regional 3 larut dalam kebahagiaan Natal
24 December 2023 10:27 WIB
Ratusan karyawan Semen Padang Group meriahkan SP Runners Fun Run 2023, berikut pemenangnya
13 November 2023 11:26 WIB
Ratusan karyawan PT Hutama Karya (Persero) meriahkan donor darah sambut HUT Ke-62
08 March 2023 11:35 WIB
Tak gajian enam bulan, ratusan karyawan bus Trans Metro Pekanbaru mogok kerja
24 January 2022 21:23 WIB
Polres Kampar bekuk penjarah ratusan perumahan karyawan perusahaan sawit
09 June 2021 18:27 WIB
Satu perusahaan travel agent di Bintan ajukan PHK ratusan karyawan akibat COVID-19
09 March 2020 14:20 WIB
Nokia umumkan akan pangkas ratusan karyawan pada 2020
05 March 2020 11:56 WIB