Tembilahan (Antaranews Riau) - Jajaran Polres Indragiri Hilir, Riau meringkus seorang wanita bersama dua rekannya atas kepemilikan narkoba sebanyak 27 paket kecil dan satu paket sedang jenis sabu.
Ketiga tersangka dengan inisial Iiz (Lk 20) berprofesi sebagai supir, RA (Lk 21) berprofesi sebagai tukang dan NK (Pr 21) yang berstatus tidak memiliki pekerjaan ditangkap di sebuah rumah kos Jalan Sri Gemilang Pekan Arba, Kota Tembilahan, Minggu dini hari.
Selain menyita beberapa paket narkoba, tim satuan Reskrim juga menyita tiga unit handphone dari berbagai merk sebagai barang bukti.
Kepala Satuan Reskrim Narkoba, AKP Bachtiar mengungkapkan, dari hasil pengembangan informasi dari ketiga pelaku penangkapan sebelumnya, pihaknya kembali melakukan penyelidikan dan berhasil menangkap satu tersangka lainnya dengan inisial JM (33) Wiraswasta.
Tersangka JM ditangkap dikediamannya di jalan Pangeran Hidayat, Kota Tembilahan.
Dari tangan tersangka diamankan barang bukti berupa dia paket kecil sabu dengan berat 3,45 gram, uang tunai sebesar Rp. 500.000,satu unit HP merk Xiaomi, satu buah camera CCTV warna putih, satu buah camera CCTV warna hitam, satu set reciver CCTV warna hitam, dan satu buah monitor CCTV.
"Berdasarkan hasil pengembangan informasi yang kami dapat dari ketiga pelaku penangkapan sebelumnya, kami kembali melakukan penyelidikan kesuatu tempat dan berhasil mendalami karakter tempat dan situasi sasaran kami," ucapnya.
Adapun tersangka dan barang bukti dalam kasus ini sudah diamankan di mapolres Inhil guna proses penyidikan selanjutnya.
Berita Lainnya
Jumat curhat, warga keluhkan maraknya pencurian sawit, judi dan narkoba
15 November 2024 14:54 WIB
Polres Inhu sikat 28 tersangka kasus narkoba, ada pecatan polisi
12 November 2024 16:48 WIB
Polres Meranti gagalkan peredaran sabu seberat 15,6 kilogram
11 November 2024 19:29 WIB
Dua tersangka narkotika kabur saat diperiksa di Polsek Bagan Sinembah, satu berhasil ditangkap
11 November 2024 16:31 WIB
BNN RI tekankan kerja sama lintas sektor berantas sindikat narkoba internasional
07 November 2024 14:08 WIB
Sosialisasikan bahaya narkoba di SMAN2 Siak, Polres ajak jaga kondusivitas
06 November 2024 15:10 WIB
Puluhan tersangka diamankan Satresnarkoba Polresta Pekanbaru
05 November 2024 18:08 WIB
Polisi imbau warga jauhi narkoba hingga sampaikan pesan pilkada damai
04 November 2024 15:40 WIB