Dumai, Riau,(Antarariau.com) - Kantor Syahbandar Otoritas Pelabuhan Kelas I Dumai pada 2018 sukses raih dua penghargaan bidang pelayanan publik dari Kementerian Perhubungan RI dan laporan kinerja pengelolaan keuangan dari Ditjen Perbendaharaan Provinsi Riau.
Kepala KSOP Klas I Dumai Sanggam mengatakan, penghargaan diraih di antaranya, terbaik tiga kinerja pengelolaan APBN kategori kementerian negara atau lembaga besar dari Kanwil Ditjen Perbendaharaan Provinsi Riau periode semester 1 Tahun 2018, dan diterima pada Juli 2018.
Kemudian, pada September 2018 menerima predikat Prima Pratama unit pelayanan publik sektor administrasi dan perizinan Tahun 2018 dari Menteri Perhubungan RI Budi Karya Sumadi, dengan harapan KSOP Dumai terus meningkatkan pelayanan publik pada pengguna jasa.
"Penilaian administrasi ini melibatkan semua unit pelayanan publik kantor syahbandar kelas utama, satu dua tiga dan dinas navigasi, dan keberhasilan ini merupakan buah kerja keras seluruh jajaran," kata Sanggam, Kamis.
Disebutkan, untuk penilaian pelayanan prima ini, terdapat 14 unit layanan publik pada UPT Dirjen Hubla, yaitu, Prima Madya KSOP Kelas I Bitung dan KSOP Kelas III Sunda Kelapa, Prima Pratama KSOP Kelas II Cirebon, Kesyahbandaran Utama Tanjung Priuk, KSOP Kelas III Pekanbaru, Kesyahbandaran Utama Tanjung Perak, Disnav Kelas I Tanjung Pinang.
Prima Pratama pelayanan publik administrasi diperoleh juga KSOP Kelas II Tanjung Pinang, KSOP Kelas III Sampit, KSOP Kelas II Kendari, KSOP Kelas II Ternate, Disnav Kelas II Teluk Bayur dan KSOP Kelas II Samarinda.
Selanjutnya, untuk kategori unit pelayanan terminal atau stasiun penumpang angkutan laut diraih Kantor Unit Penyelenggara Pelabuhan Kelas I Bau Bau Provinsi Sulawesi Tenggara.
"Penilaian dilakukan secara diam diam tanpa kita ketahui, dan kedepan ksop dumai bertekad terus memantapkan pelayanan pada semua pengguna jasa dan bersiap menuju pelayanan berbasis elektronik atau online," sebutnya.
Terkait pelayanan publik berbasis online ini, diakui Sanggam masih tahap persiapan bekerjasama dengan PT Pelindo I Dumai untuk kemudahan pendaftaran persetujuan berlayar dan bongkar muat barang.
Berita Lainnya
Tugboat penarik tongkang tiang pancang tenggelam di Perairan Bengkalis
24 February 2023 16:54 WIB
Penyebab kecelakaan Dumai Line 9 di Meranti mulai terkuak, urine awak kapal sempat dites
14 February 2023 22:17 WIB
Minyak tumpah ke laut Dumai, ini penjelasan PT Kreasi Jaya
12 November 2021 18:46 WIB
Minyak Stearin PT Kreasi Jaya Tumpah, KSOP Dumai selidiki dugaan kelalaian
11 November 2021 13:10 WIB
50 warga terlibat dalam Padat Karya KSOP Dumai
23 September 2021 17:51 WIB
KSOP Dumai sebut pelabuhan bongkar sirtu Masuk Wilker KSOP Bagan Siapiapi
24 February 2021 13:35 WIB
Pekat IB Duga KSOP Dumai Main Mata Bisnis Pelabuhan
23 February 2021 15:10 WIB
Begini jawaban KSOP Dumai tentang aktivitas pelabuhan bongkar pasir batu
19 February 2021 18:45 WIB