Kuantan Singingi, Riau, (Antarariau.com) - Wakil Bupati Kuantan Singingi (Kuansing), Provinsi Riau, Halim mengatakan pengembangan sektor pariwisata di wilayahnya membutuhkan dukungan infrastruktur yang memadai.
Menurut dia, dirinya sudah berdiskusi dengan Gubernur Riau terpilih Syamsuar agar memberikan perhatian serius kepada Kuansing ke depannya.
"Saya sudah diskusikan dengan gubernur terpilih, usulan sudah disampaikan," kata Wakil Bupati Kuantan Singingi Halim di Teluk Kuantan, Riau, Minggu.
Ia mengatakan gubernur terpilih siap mengakomodasikan usulan yang diajukan Pemkab Kuansing untuk membangun sejumlah sarana dan prasarana penunjang di seluruh objek wisata Kuansing, sehingga mendongkrak kunjungan wisatawan dan menunjang ekonomi masyarakat.
Menurut dia, Syamsuar dinilai mengerti rencana Kuansing menjadi daerah wisata nasional.
Namun demikian, semua pihak harus juga berperan aktif sehingga program dapat terwujud dengan baik.
"Mari sama-sama menjaga, memberikan pelayanan yang baik terhadap wisatawan," sebutnya.
Tokoh masyarakat Indragiri, Raja Zulkarnaen (58) mengatakan, sejauh ini Syamsuar adalah sosok yang memiliki komitmen, cinta seni budaya melayu, dan diharapkan membangun daerah secara optimal sesuai visi dan misi kampanye.
"Kuansing akan lebih baik ke depannya," ujarnya.
Tokoh perempuan Kuansing Nelly N Ma'arif (56) meyakini Bupati Mursini dan Wakil Bupati Halim bisa mewujudkan perubahan besar di Kuansing.
"Halim adalah sosok pengusaha, memiliki strategi khusus untuk menyejahterakan masyarakat," sebutnya.
Dengan program ekonomi kerakyatan yang menjadi prioritas seperti bantuan bibit sawit unggul dan pengelolaan wisata, lanjutnya, maka menjadi peluang meningkatkan ekonomi warga.
Berita Lainnya
MPR: Peningkatan SDM penting untuk pengembangan sektor pariwisata
29 November 2023 16:33 WIB
Festival Culture Paradise, upaya pengembangan sektor pariwisata di Rupat
08 July 2023 19:05 WIB
UU Pengembangan dan Penguatan Sektor Keuangan beri pintu akses modal industri BPR Syariah
17 December 2022 13:58 WIB
Pemkab Bengkalis Diimbau Agar Fokuskan Pengembangan Sektor Pariwisata Kelautan
06 March 2017 17:45 WIB
Menkop: Kesiapan Masyakarat Adalah Poin Penting Pengembangan Sektor Pariwisata
11 August 2016 21:40 WIB
Kampar Bisa Jadi Contoh Pengembangan Sektor Pertanian
15 January 2015 19:53 WIB
Pengembangan Sektor Irigasi Bengkalis Terbengkalai
28 May 2011 21:05 WIB
Sarawak Tourism Board tawarkan beragam destinasi wisata dan kekayaan budaya
10 December 2024 15:48 WIB