Azis Zaenal : Kita Kekurangan Tenaga Ahli Teknik, tekhnokrat dan IT

id azis zaenal, kita, kekurangan tenaga, ahli teknik, tekhnokrat dan it

Azis Zaenal : Kita Kekurangan Tenaga Ahli Teknik, tekhnokrat dan IT

Tambang (Antarariau.com) : Bupati Kampar memnadang bahwa pada zaman sekarang ini dituntut memenuhi tenaga yang berkaitan dengan tekhnis, namun kita selalu mengalami kekurangan dalam penyedian tenaga seperti ini dan kita selalu mendatangkan dari luar, hal ini sangat kita syangkan namun apa boleh buat kita tidak memiliki tenaga ahli teknik, tekhnokrat dan Tekkhnologi Informasi (Information Tekchnology-IT).

Demikian disampaikan oleh Bupati Kmapar H Azis Zaenal saat memberikan arahan pada Wisuda di SMK Global Cendikia Kecamatan Tambang pada hari Kamis, 26/4.

Dikatakan Azis zaenal bahwa harapan kita dari awal bahwa sekolah SMK dapat bekerja dan siap pakai, karena selama ini anak-anak terbentur dan tidak terarah, maka dengan adanya sekolah SMK ini kita telah memberikan kesempatan dan tempat bagi mereka dalam mendidik dan membina.

Ini tantangan bagi pemerintah bagaiman menyalurkan minat dan hobi dari anak-anak terhadap apa yang diinginkan mereka, dan hasilnya kita lihat luar biasa, lulusan SMK sudah banyak diminati oleh-oerusahan besar di Riau dan mereka sipa dipekerjakan kata Bupati Kampar.

Dan kita berharap SMK-SMK maupun sekolah Umum dapat mengembangkan diri agar para lulusan dari SMK dan SMA dapat bersaing jika tidak dapat melanjutkan ke dunia pendidikan yang lebih tinggi, sekurang-kurangnya mereka telah mabndiri dan mencipatakn dunia kerja dalam meningkatkan ekonomi keluarga Ta,bah Azis zaenal lagi.

Kita sangat mengapresiasi terhadap sekolah ini yang telah menamatkan siswa sebanyak 138 orang dan semoga mereka lulus semua, semoga terus berkembang dan lebih maju lagi Harapazis lagi.

Harapan Pemkab Kampar terhadap Pemprov Riau dan Pusat agar terus memperhatikan dunia pendidikan khusunya di Kabupaten Kampar semoga dengan adanya kepedulian dapat meningkat Sumber Daya Manusia di kabupaten Kampar dan Riau pada umumnya.

Saat ditanya terkait Kampar dapat menghasilkan para tenaga ahli dari Kampar terhadap kebutuhan tenaga ahli yang masih kurang dan dibutuhkan oleh pihak usaha maupun swasta Bupati Kampar menyampaikan bahwa kedepan tenag-tenaga jangan diimpor lagi dari luar kita siap dengan skill-skill yang ada di Kabupaten Kampar ini Harap Azis Zaenal lagi.

Pada kesempatan tersebut SMK Global Cendikia dibawah yayasan Al Hamidyah Aziziah telah melakukan Wisuda terhadap 138 siswa kelas XII dari tiga jurusan yakni Multi Media, Akuntansi dan Tekhnik Alat Berat yang merupakan tamatan tahun I bagi SMK Global Cendikia.

"Semoga dengan diwisudanya para siswa ini saya berharap dapat menghasilkan murid yang siap bersaing dan siap bekerja di dunia usaha, namun kami minta agar dapat melanjutkan ke pendidiakn yang lebih tinggi lagi" Pinta Azis Zaenal yang didampingi oleh Ibu Hj Nuraini Azis yang juga Ketua TP PKK Kabupaten Kampar, Wakil Bupati Kampar Catur Sugeng Susanto.

Hadir juga pada kesempatan tersebut sejumlah anggota DPRD Kampar, Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemkab Kampar, Camat Tambang Al Kautsar, para kepala Desa se Kecamatan Tambang, para murid dan wali murid serta majlis guru SMK Global cendikia.

Bupati Kampar berharap semoga ini awal bagi Kabupaten Kampar dalam menghasilkan tenag-tenaga Tekhnokrat, Ahli Tekhnologi Informasi maupun Ahli Tekhnik dan kita berharap semoga Kabupaten Kampar dapat menghasilakn SDM yang dapat bersaing dan siap pakai" Kata Azis Zaenal lagi.

Dengan Sumber daya alam yang sangat luas dan dunia usaha yang sangat banyak di Kabupaten Kampar tentunya ini merupakan peklaung dan juga tantangan bagi kita, semoga kita dapat menjadi tuan rumah di negeri kita sendiri, tentunya dengan persaingan dan persiapan Sumber Daya Manusianya Kata Azis Zaenal lagi.

"Bayangkan saja berapa banyak biaya yang harus kita keluarkan hanya untuk membayar tenag-tenaga tersebut, jika Kita punya tentunya kita dapat memanfaatkan putera-puteri terbaik dan dapat dinikmati oleh masyarakat kita sendiri" Kata Azis berapi-api.

Sementara itu Kepala sekoalah Fakhrurrazi dalam laporan menyampaikan bahwa SMK Global ditahun Pertama telah mewisuda sebanyak 138 orang siswa dari tiga jurusan, ini merupakan kebanggan kami tersendiri, semoga ini terus dapat berkembang tentunya dengan bimbingan dari Pemerintah Kabupaten Kampar di bawah Kepemimpinan Bupati Kampar H Azis Zaenal. (Diskominfo Kampar/Pdy)