Wirid Akbar BKMT, Ini Ajakan Pj Bupati Rohil pada Ratusan Ibu-Ibu

id wirid akbar, bkmt ini, ajakan pj, bupati rohil, pada ratusan ibu-ibu

Wirid Akbar BKMT, Ini Ajakan Pj Bupati Rohil pada Ratusan Ibu-Ibu

Dedi Dahmudi

Rokan Hilir, (Antarariau.com) - Pelaksana Tugas Bupati Rokan Hilir (Rohil), Provinsi Riau, Jamiludin mengajak kepada masyarakat di daerah itu untuk tetap senantiasa menjalin ukhuwah islamiyah antar sesama.

"Mari kita jalin ukhuwah islamiyah, jangan saling membenci dan berhati-hatilah dalam bertutur kata antar sesama," ujar Jamiludin saat menghadiri acara wirid akbar Badan Kontak Majelis Taklim (BKMT) di Kecamatan Bagan Sinembah Raya, Kabupaten Rohil, Jumat.

Acara yang dilaksanakan di Kepenghuluan Bagan Sinembah Barat, Kecamatan Bagan Sinembah Raya itu turut dihadiri Wakil Ketua DPRD Rohil Suyadi, Asisten I Fery Hendra Parya, Kepala Dinas Perhubungan Rahmatul Zamri, Kepala Satpol PP Suryadi, Sekretaris Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Camat Bagan Sinembah Raya beserta unsur pimpinan kecamatan Bagan Sinembah, Kapolsek Bagan Sinembah, serta tokoh setempat.

Sementara peserta wirid berasal dari ibu-ibu perwiritan Permata BKMT di masing-masing kepenghuluan di Kecamatan Bagan Sinembah Raya yang berjumlah lebih kurang sebanyak 500 orang.

Jamiludin menginginkan agar wirid akbar yang dilaksanakan oleh ibu-ibu BKMT setiap bulannya itu diharapkan menjadi penyejuk di tengah-tengah masyarakat dan menjadi contoh suri tauladan, baik dilingkungan keluarga maupun di tengah masyarakat.

Selain acara wirid juga di isi dengan tausiah yang disampaikan oleh ustadz Abdul Muin dari Kecamatan Bagan Sinembah. Kemudian dilanjutkan dengan melaksanakan sholat asar berjamaah yang diimami oleh Pelaksana Tugas Bupati Rohil, Jamiludin.

Sebelum menghadiri acara wirid akbar di Kecamatan Bagan Sinembah Raya, Pelaksana Tugas Bupati juga menghadiri sekaligus membuka secara resmi pengajian bulanan perdana di lingkungan Sekretariat Daerah Kabupaten Rohil. Dia juga berharap agar kegiatan tersebut dapat terus berkelanjutan. ***4***