Pemprov Riau Prediksi Adanya Peningkatan Permintaan Jumlah Hewan Kurban

id pemprov riau, prediksi adanya, peningkatan permintaan, jumlah hewan kurban

Pemprov Riau Prediksi Adanya Peningkatan Permintaan Jumlah Hewan Kurban

Pekanbaru (Antarariau.com) - Dinas Pertenakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Riau mengatakan permintaan hewan kurban 2017 diprediksi meningkat 10-15 persen menjelang Perayaan Idul Adha, jika dibandingkan tahun 2016.

"Yang artinya permintaan dan kebutuhan kita akan hewan kuban setiap tahunnya terus meningkat, tahun ini diprediksi 10 hingga 15 persen," kata Kepala Dinas Pertenakan dan Kesehatan Hewan Riau Askardhiya Patrianov di Pekanbaru, Rabu.

Saat ini permintaan hewan kurban sudah mencapai 28 ribu ekor yang diperkirakan terus meningkat hingga 30 ribu ekor. Jika dibandingkan tahun 2016, kebutuhan hewan kurban hanya 28 ribu ekor saja.

"Nanti pas hari Idul Adha akan menenempuh angka 30 ribu," ujar Patrianov.

Pihaknya mengatakan tengah melakukan pengawasan kesehatan terhadap hewan kurban. Ia juga mengimbau panitia kurban agar memiliki surat kesehatan hewan

"(Panitia kurban) Harus punya sertifikat kesehatan yang menandakan daging sehat dan layak untuk dikonsumsi," ujarnya pula.

Pada saat pemotongan hewan, yang perlu diperhatikan oleh Panitia kurban di antaranya tidak menggunakan kantong kresek bewarna hitam saat membungkus daging karena dikhawatirkan akan tercemar zat kimia.

Kemudian panitia kurban diminta untuk memisahkan daging dengan organ dalam sapi (jeroan) agar daging tidak terkontaminasi bakteri dari jeroan.

"Panitia juga tidak dibenarkan untuk mencampurkan daging mentah dengan jeroan," sebut dia.