Berbagai Permainan Tradisional Warnai Peringatan HUT Riau Ke-60

id berbagai permainan, tradisional warnai, peringatan hut, riau ke-60

Berbagai Permainan Tradisional Warnai Peringatan HUT Riau Ke-60

Pekanbaru (Antarariau.com) - Festival permainan tradisional mewarnai perayaan Hari Ulang Tahun Ke-60 Provinsi Riau yang jatuh pada 9 Agustus 2017.

Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman di Pekanbaru, Rabu, mengatakan permainan tradisional harus dilestarikan sebagai warisan budaya Bumi Melayu Riau kepada generasi penerus.

"Sebab budaya Melayu itu tidak memandang dari mana asalnya (perbedaan), siapapun yang bisa memainkannya, silahkan. Permainan rakyat ini harus terus dilestarikan, kita sosialisasikan kepada penerus kita agar tidak terlupakan kelak," kata Arsyadjuliandi Rachman.

Permainan yang dilombakan dalam festival itu di antaranya permainan Gasing, Patok Lele, Layang-layang, Congkak, lomba berbalas pantun, zapin, cerdas cermat kebudayaan yang berlangsung 8-11 Agustus 2017. Kegiatan yang digelar Dinas Kebudayaan Riau tampak diikuti antusias oleh para pelajar.

"Kita sudah mencanangkan kebudayaan Melayu dalam visi kita, yang terpenting adalah sumber daya manusia untuk meneruskannya," tutur Andi, sapaan Gubernur.

Gasing sendiri merupakan permainan tradisional yang cukup lama umurnya, dimainkan berputar pada poros dan berkeseimbangan pada suatu titik.

Kemudian, permainan patok lele, tidak hanya dimainkan oleh anak-anak saja tetapi juga orang dewasa, biasanya permainan ini hampir dikenal di wilayah Sumatera.

Sedangkan, congkak merupakan permainan rakyat yang mengasyikkan menggunakan biji-biji congkak dari biji-biji tumbuh-tumbuhan ataupun batu-batu kecil.

Sementara, untuk permainan layang-layang masih dikenal secara luas di masyarakat. Kegiatan itu juga diikuti dengan lomba cerdas cermat kebudayaan untuk menguji dan mengasah kemampuan pelajar.